Liputan6.com, Barcelona - Kapten Barcelona, Andres Iniesta, memimpin gerakan untuk menggagalkan transfer Philippe Coutinho dari Liverpool. Iniesta merasa kedatangan Coutinho mengancam eksistensi gelandang-gelandang Blaugrana.
Barcelona menyiapkan tawaran untuk memboyong Coutinho pada bursa transfer musim dingin nanti. Sebelumnya, pada musim panas lalu, klub asal Katalan itu gagal merekrut Coutinho.
Baca Juga
Advertisement
Seperti dilansir Diario Gol, Iniesta dan Ivan Rakitic didorong rekan-rekan setimnya untuk memimpin protes tersebut. Mereka menilai kedatangan gelandang serang asal Brasil itu akan membuat kesempatan tampil berkurang bagi pemain muda.
Iniesta mengatakan kepada direktur klub bahwa opsi menggaet Coutinho bisa ditunda. Karier gelandang-gelandang muda Barcelona bisa habis dengan kehadiran mantan penggawa Inter Milan itu.
Sementara untuk Rakitic, dia khawatir bakal sering duduk di bangku cadangan bila Coutinho mendarat di Camp Nou. Atau pilihan lain, playmaker internasional Kroasia itu mesti angkat kaki.
Selain itu, Iniesta juga tidak melihat Barcelona butuh pemain anyar di lini tengah. Terbukti, Blaugrana masih memimpin klasemen sementara Liga Spanyol dari sembilan pertandingan.