Barcelona Bakal Mati-matian Datangkan Griezmann

Tawaran Barcelona untuk Griezmann akan diajukan musim panas 2018.

oleh Johan Kristiandi diperbarui 27 Okt 2017, 21:22 WIB
Barcelona serius kejar Antoine Griezmann. (AFP/Gabriel Bouys)

Jakarta Barcelona menjadikan penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann, sebagai buruan utama mereka musim panas tahun depan. Rencana itu merupakan permintaan langsung dari pelatih Barcelona, Ernesto Valverde.

Sebelumnya, Antoine Griezmann dikaitkan dengan Manchester United pada bursa transfer musim panas 2017. Namun, Griezmann enggan dari Atletico yang sedang menjalani hukuman dari FIFA, yakni tidak boleh mendaftarkan pemain anyar hingga Januari 2018.

Menurut laporan yang dirilis Mundo Deportivo (27/10/2017), Barcelona pernah mencoba menggaet pemain timnas Prancis tersebut pada bursa transfer musim panas 2017. Akan tetapi, Barcelona tak mampu memenuhi permintaan 200 juta euro (Rp 3,1 triliun) yang diinginkan Los Rojiblancos.

kini, Barcelona dikabarkan telah mempersiapkan 100 juta euro (Rp 1,5 triliun) untuk memboyong pemain 26 tahun tersebut. Nantinya, Griezmann akan menggatikan Luis Suarez yang mulai kehilangan ketajamannya.

Antoine Griezmann dikabarkan setuju hengkang ke Barcelona. Griezmann menilai bermain bersama Lionel Messi dan kawan-kawan akan meningkatkan kemampuannya.

Sementara itu, Kabar tersebut menjadi angin segar bagi Liverpool. Barcelona dikabarkan tidak lagi mengejar Philippe Coutinho bila telah merekrut Griezmann.

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya