Eks MU Samakan Mourinho dengan Mayweather

Legenda Manchester United (MU), Gary Neville menganggap Manajer MU, Jose Mourinho punya kemiripan dengan Floyd Mayweather

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 31 Okt 2017, 14:30 WIB
Manajer Manchester United (MU) asal Portugal, Jose Mourinho. (AFP/Robyn Beck)

Liputan6.com, Manchester - Legenda Manchester United (MU), Gary Neville menganggap manajer Jose Mourinho punya kemiripan dengan petinju legendaris, Floyd Mayweather. Ini karena keduanya sama-sama kerap menerapkan strategi defensif dalam menghadapi lawan-lawannya.

Mourinho beberapa kali dikritik karena taktik yang cenderung bertahan. Salah satunya adalah saat MU bermain imbang 0-0 dengan Liverpool beberapa waktu lalu.

Taktik ini mendapat kritikan dari Manajer Liverpool, Jurgen Klopp. Manajer asal Jerman ini menyebut taktik defensif tersebut tak akan dicintai di Liverpool.

"Mauricio Pochettino dan Jurgen Klopp punya reputasi sebagai pelatih dengan taktik menyerang luar biasa. Namun Mourinho sedikit mirip Mayweather," ujar Neville dilansir Daily Star.

"Mayweather disebut membosankan saat dia menggunakan pertahanan sebagai senjata dan membiarkan lawan lelah dengan sendirinya," kata Neville menambahkan.

Apa pun kata lawan, Mourinho ternyata tetap berhasil membawa MU bertengger di papan atas. Romelu Lukaku dan kawan-kawan hanya tertinggal tiga poin dari Manchester City di posisi puncak.

"Dia (Mourinho) layak mendapatkan rasa hormat," ujar Neville.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya