Liputan6.com, Jakarta - Artis cantik Indonesia, Dian Sastro kena semprot netizen karena menggunggah foto mengenakan seragam klub asal Inggris, Tottenham Hotspur.
Dian Sastro mengenakan jersey Tottenham Hotspur untuk mengajak fansnya berolahraga. Dalam foto tersebut, pemeran Cinta dalam film Ada Apa dengan Cinta itu sedang berlari di treadmill.
Baca Juga
Advertisement
"Kangen olahraga…! Setiap orang punya alasan masing-masing untuk berolahraga. Buat saya olahraga itu bukan tentang kesehatan fisik semata, tapi juga berlatih untuk disiplin, me-time dan juga membangkitkan sisioptimis saya," kicau Dian Sastro.
"Karena dengan tubuh yang sehat, saya bisa menikmatihidup lebih baik dengan keluarga dan mendampingi anak-anak sampai besar nanti," tambahnya.
Foto itu malah mendapat olok-olok netizen. "1-0. hehe," kicau pemilik akun @fahrunzk.
Itu merupakan skor pertandingan antara Manchester United (MU) melawan Tottenham Hotspur, pekan lalu. Spurs kalah di kandang MU dalam lanjutan Liga Inggris.
Untung Cantik
Sementara pemilik akun @agungsupriiadi menulis: "When you win the premier league let me know?" Ya, itu merupakan ejekan winger MU, Ashley Young kepada pemain Tottenham Hotspur, Delle Ali.
Tidak hanya itu, Dian Sanstro juga kena semprot netizen karena pakaiannya tidak kompak. Dia memakai jersey Tottenham Hotspur yang menggunakan apparel nike, tapi Dian Sastro memakai celana panjang milik Adidas.
"Lain kali, kalau mau endorse lihat apparel dulu. Untung cantik," tulis pemilik akun @dimasefri10.
Advertisement