Rapor Pemain Timnas Indonesia U-19 Usai Gilas Timor Leste

Timnas Indonesia U-19 menang 5-0 atas Timor Leste

oleh Liputan6.com diperbarui 02 Nov 2017, 21:00 WIB
Para pemain Timnas Indonesia U-19 saat foto bersama sebelum melawan Timor Leste pada laga Kualifikasi Piala Asia 2017 di Stadion Paju Public, Korea Selatan, 2/11/2017). Indonesia menang 5-0. (PSSI/Bandung Saputra)

Liputan6.com, Paju - Timnas Indonesia U-19 tampil sangat istimewa pada babak Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19 2018. Kali ini gantian Timor Leste yang mereka bantai lima gol tanpa balas di Paju National Football Center, Korea Selatan, Kamis (02/11).

Garuda Nusantara sejauh ini sangat perkasa pada babak grup F. Dalam dua laga, mereka bahkan sudah mengemas 10 gol dan belum sekalipun kebobolan.

Timnas Indonesia U-19 sebenarnya kesulitan menembus pertahanan Timor Leste. Terbukti, pasukan Indra Sjafri tak mampu mencetak gol pada paruh pertama.

Akan tetapi, beberapa pergantian pemain, mengubah segalanya. Mereka akhirnya mampu menang 5-0 berkat aksi Saddil Ramdani, hat-trick Egy Maulana Vikri, dan Hanis Saghara.

Selain ketiga pemain itu, ada beberapa nama penggawa Timnas Indonesia U-19 yang tampil mengesankan dalam pertandingan tadi. Siapa saja? Berikut kami sajikan rapornya:

 


Rapor Lengkap Pemain Timnas U-19

Selebrasi Egy Maulana Vikri (tengah) usai mencetak gol buat timnas Indonesia U-19 ke gawang Timor Leste. (Dokumentasi PSSI)

Aqil Savik (7,0): Aqil kali ini mendapatkan perlawanan yang berarti dari Timor Leste. Namun dia berhasil melakukan dua kali penyelamatan dalam laga ini

Firza Andika (7,0): Firza sangat impresif dari sisi kiri pertahanan Indonesia. Dia menjadi salah satu sosok gol kedua Egy kala bekerja sama dengan Feby Eka, kemudian diteruskan kepada Egy.

Nurhidayat (7,5): Cekatan, begitu kata yang mungkin bisa diberikan kepada Nurhidayat. Dia sangat istimewa dalam laga ini melakukan setidaknya tiga kali tekel bersih.

Rachmat Irianto (7,5): Demikian pula dengan Rian. Pemain Persebaya Surabaya itu setidaknya sukses melakukan dua sapuan bola dan duetnya bersama Nurhidayat sangat kokoh.

Rifad Marasabessy (7,8): Rifad begitu istimewa dalam laga ini. Catatan Labbola mengatakan kalau sang pemain bahkan sukses beri dua assist, lakukan 48 umpan komplit, dua tekel, dan tiga kali buka peluang.


Lini Tengah

Para pemain timnas Indonesia U-19 menyanyikan lagu Indonesia Raya jelang laga melawan Timor Leste. (Dokumentasi PSSI)

Asnawi Mangkualam (7,0): Asnawi memperbaiki penampilannya dalam laga ini. Permainannya di lini tengah pas dan bikin Timor Leste kelelahan karena dia acap menjegal dari posisi jangkar.

Muhammad Iqbal (7,0): Iqbal seperti biasa bermain mobile di lini tengah. Namun, dia tampaknya agak sedikit kelelahan sehingga harus diganti menit 71.

Witan Sulaeman (6,5): Witan juga sepertinya kurang apik dalam laga ini. Dia akhirnya cuma bemain 45 menit pertama.

Muhammad Luthfi (7,5): Lutfi sangat istimewa dalam laga kali ini. Selain beri assist, Labbola mencatat dia sukses melakukan tiga tekel bersih, bahkan lakukan 91 umpan komplit.

Resky Fandi (6,0): Resky tampaknya masih agak canggung. Dia beberapa kali kehilangan bola sehingga harus diganti pada awal babak kedua.


Lini Depan dan Pemain Pengganti

Para pemain Timnas Indonesia U-19 dan Timor Leste berebut bola pada laga Kualifikasi Piala Asia 2017 di Stadion Paju Public, Korea Selatan, 2/11/2017). Indonesia menang 5-0. (PSSI/Bandung Saputra)

Hanis Saghara (7,5): Hanis mencetak gol indah buat Indonesia. Selain itu, pemain bernomor 19 tersebut melakukan empat kali tendangan tepat sasaran dan 18 kali umpan sukses.

Cadangan:

Feby Eka Putra (7,0): Masuk menit 71' mengantikan M Iqbal, Feby langsung berikan sihirnya. Dia sukses menjadi kreator gol pertama Egy Maulana Vikri.

Saddil Ramdani (8,0): Luar biasa, begitu mungkin kata yang pasbuat Saddil. Dua kali jadi supersub, dua kali pula dia cetak gol, dan istimewanya catatan golnya itu sangat indah dengan tendangan bak roket.

Egy Maulana Vikri (8,5): No Egy no Party. Begitu mungkin keadaan Timnas U-19. Sebelum Egy main, Timnas masih kesulitan. Namun ketika gantikan Resky Fandi pada awal babak kedua, pemain asal Medan itu catatkan hat-trick dan layak atas predikat Man of the Match.

(Eka Setiawan)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya