Liputan6.com, Jakarta Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy menegaskan, pria yang menganiaya seorang murid hingga meringis di dalam kelas bukanlah guru.
"Kemungkinan pelaku di video tersebut bukan oknum guru," kata Muhadjir kepada Liputan6.com, Senin (6/11/2017).
Advertisement
Muhadjir sekaligus membantah kabar beredar yang menyebut peristiwa tersebut terjadi di Pangkalpinang, Bangka Belitung.
"Video itu bukan kejadian di SMP X Pangkalpinang. Kasus di tempat tersebut sudah diselesaikan secara damai oleh pihak-pihak terkait termasuk kepolisian," kata Mendikbud.
Saat ini Kemendikbud masih bergerak mencari informasi terkait video aksi kekerasan tersebut.
"Tempat kejadiannya masih ditelisik, tim cyber Kemendibud sudah bergerak," kata Muhadjir.
KPAI Mengecam
Aksi kekerasan diduga menimpa seorang murid di dalam sebuah kelas. Sang murid dihajar sampai meringis di hadapan teman-temannya.
Pria berkemeja cokelat itu langsung melayangkan bogemnya ke arah sang murid. Bertubu-tubi. Tidak hanya pukulan tapi juga tendangan dan dorongan lutut sang guru.
Seorang murid lainnya sempat menghampiri penganiaya. Diduga murid itu itu hendak melerai aksi brutal pria itu. Namun sayang, dia juga menjadi bulan-bulanan di pojok ruangan.
Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) angkat bicara soal aksi brutal diduga guru tersebut.
"Ini sudah masuk kategori penganiayaan berat, karena tidak sekadar ditampar, tetapi siswa pun dibenturkan kepalanya ke dinding," kata Retno Listyarti, Komisioner KPAI bidang pendidikan, lewat keterangan tertulis, Senin (6/11/2017).
Saksikan video pilihan berikut ini:
Advertisement