Pangeran Saudi Alwaleed bin Talal saat konferensi pers di Jeddah pada 11 Mei 2017. Alwaleed dilaporkan ditangkap oleh Komisi Anti Korupsi Arab Saudi terkait dugaan korupsi. (AFP Photo/Amer Hilabi)
Pangeran Miteb bin Abdul Aziz saat berada di Janadriyah di Saudi, Riyadh pada 15 Februari 2008. Pangeran Miteb yang juga Menteri Garda Nasional ditangkap Komite Anti-Korupsi Saudi atas dugaan korupsi pengadaan Walkie-Talkie. (AFP Photo/Hassan Ammar)
Pangeran Turki bin Abdullah Al Saud bersama PM Rusia Dmitry Medvedev di Riyadh pada tanggal 24 Januari 2015. Mantan Gubernur Provinsi Riyadh ditangkap Komite Anti-Korupsi Saudi atas dugaan terkait kasus korupsi. (AFP Photo/Ria Novosti/Dmitry Astakhov)
Ibrahim Abdulaziz Al-Assaf berbincang dengan Kanselir Jerman Angela Merkel di KTT G20 di Hamburg, Jerman pada 8 Juli 2017. Mantan Menteri Keuangan ini ditangkap Komite Anti-Korupsi Saudi atas dugaan terkait kasus korupsi.( AFP Photo/John Macdougall)
Adel bin Mohamed Faqih tiba di Timur Tengah Respiratory Syndrome (MERS) pada tanggal 29 April 2014 di Riyadh. Menteri Ekonomi dan Perencanaan ini juga ditangkap Komite Anti-Korupsi Saudi atas dugaan terkait kasus korupsi.( AFP Photo/John Macdougall)
Foto yang diambil pertengahan 1990-an menunjukkan Bakr bin Laden bersama Pangeran Saudi Abdullah bin Abdul Aziz (kanan) di kota Madinah. Bakr bin Laden merupakan Chairman of Saudi Binladin Group yang juga diciduk Komite Anti-Korupsi Saudi. (AFP Photo/HO)
Amr Abdullah Al-Dabbagh saat wawancara dengan AFP di Madinah pada tanggal 24 Juni 2008. Mantan Gubernur Otoritas Investasi Umum Arab Saudi ini juga ditangkap Komite Anti-Korupsi Saudi atas dugaan terkait kasus korupsi.( AFP Photo/Hassan Ammar)
Presiden Saudi Telecom (STC), Saud al-Daweesh saat konferensi pers di Kuwait City 27 November 2007. Sebanyak 11 pangeran dan 4 menteri aktif ditangkap Komite Anti-Korupsi Saudi atas dugaan korupsi termasuk Saud al-Daweesh. (AFP Photo/Yasser Al-Zayyat)