AC Milan dan MU Rebutan Pemain Brasil

MU sudah lama memantau Lucas Lima

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 10 Nov 2017, 05:30 WIB
Gelandang Manchester United (MU), Scott McTominay (kanan), merayakan gol Daley Blind pada laga melawan Benfica di Old Trafford, Rabu (1/11/2017) dini hari WIB. (AFP/Oli Scarff)

Liputan6.com, Jakarta Lucas Lima dilaporkan akan meninggalkan Santos pada Desember mendatang. Kabar ini beredar di tengah ketertarikan Manchester United (MU) dan AC Milan.

Lucas telah menghabiskan seluruh karier sepakbola di Brasil, setelah melakukan debut seniornya dengan Inter de Limeira, sebelum pindah ke Internacional. Tapi, setelah bergabung dengan Santos pada 2014, penampilan Lucas makin membaik dan terus berlanjut hingga kini.

Lucas sejauh ini telah menjadi pemain penting bagi klub raksasa Brasil ini, selama tiga tahun terakhir. Ia juga menempatkan dirinya sebagai pemain reguler di Timnas Brasil.

Musim ini, pemain berusia 27 tahun itu, telah membuat 30 penampilan di semua kompetisi untuk Santos, dan sudah mencetak satu gol dan 11 assist.

Tapi dengan kontraknya di klub akan berakhir pada Desember nanti, ada kekhawatiran soal masa depannya. Muncul laporan Lucas akan segera hengkang dari Santos ketika kesepakatannya berakhir.

Foto dok. Liputan6.com

"Lucas Lima akan pergi pada bulan Desember, dia tidak ingin menandatangani perpanjangan kontrak, tidak ada lagi yang bisa dikatakan," kata perwakilan klub, Luiz Taveira,

"Kami telah menemukan ahli warisnya, namanya Rodrygo, dia lahir pada tahun 2001 dan dia telah melakukan debut seniornya."


Tambah Kekuatan MU

Pemain Benfica, Eduardo Salvio berebut bola dengan pemain Manchester United Eric Bailly dan Daley Blind pada laga Grup A Liga Champions di Old Trafford, Rabu (1/11) dini hari. MU sukses memetik kemenangan 2-0. (AP Photo/Dave Thompson)

Ketertarikan MU memang sangat mengejutkan. Setan Merah disebut telah memantau situasi pemain untuk waktu yang lama.

Manajer MU Jose Mourinho sebenarnya sudah memiliki sejumlah pemain menyerang, seperti Juan Mata, Henrikh Mkhitaryan, Paul Pogba dan Marouane Fellaini.

Namun, penambahan pemain internasional Brasil ini, niscaya akan meningkatkan kreativitas MU, sesuatu yang bisa sangat membantu Romelu Lukaku di lini depan.


Persaingan

Selebrasi para pemain AC Milan usai Nikola Kalinic mencetak gol ke gawang Chievo pada laga Serie A di Bentegodi stadium, Verona, (25/10/2017). AC Milan menang 4-1. (Filippo Venezia/ANSA via AP)

Namun, The Red Devils akan menghadapi persaingan ketat dari AC Milan dalam pengejaran Lucas. Rossoneri memulai awal musim dengan buruk.

Karenanya, Lucas muncul sebagai target yang layak bagi Milan. Pelatih Vincenzo Montella bisa mengajukan tawaran untuk meningkatkan pilihan kreatifnya.

Kini, masih harus dilihat apakah kedua klub tersebut berhasil mendatangkan pemain asal Brasil itu pada Januari nanti. Atau ada pelamar lain yang muncul dalam upaya untuk menandatanganinya secara gratis.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya