Perbedaan Usia yang Jauh Akan Buat Anda Putus Cinta? Benarkah?

Benarkah bahwa perbedaan usia yang jauh akan membuat Anda putus cinta? Simak ini.

oleh Annissa Wulan diperbarui 15 Nov 2017, 19:30 WIB
Benarkah bahwa perbedaan usia yang jauh akan membuat Anda putus cinta? Simak ini. (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Apakah menurut Anda perbedaan usia yang jauh akan membuat kecenderungan putus cinta semakin besar? Sebuah studi terbaru mengklaim bahwa perbedaan usia antara Anda dan pasangan akan menentukan berapa lama hubungan cinta tersebut bertahan.

Dilansir dari bravotv.com, Rabu (15/11/2017), sebuah studi dari Emory University, Atlanta menunjukkan bahwa ada hubungan yang pasti antara perbedaan usia dan kemungkinan untuk putus cinta, setelah mempelajari 3.000 pasangan. Studi ini menemukan semakin besar kesenjangan usia yang ada, semakin besar juga kemungkinan untuk putus cinta atau berpisah.

Pasangan dengan jenjang usia lima tahun memiliki kemungkinan sebesar 18% untuk berpisah, dibandingkan pasangan yang menjalin hubungan dengan seseorang seusianya. Adapun pasangan dengan jenjang usia 10 tahun ditemukan memiliki tingkat putus cinta sebesar 39 persen.

Pasangan yang memiliki perbedaan usia 20 tahun bahkan ditemukan 95 persen pasti berpisah. Studi tersebut menemukan bahwa hubungan cinta dengan pasangan yang seusia dengan Anda adalah yang paling banyak berhasil, karena kemungkinannya hanya 3 persen untuk putus cinta

Saksikan Video Menarik Berikut: 

 


Apakah perbedaan usia akan membuat Anda dan pasangan putus cinta?

Secara internasional, pasangan pria rata-rata berusia 2 sampai 4 tahun lebih tua dari pihak wanita. Pada 67 persen hubungan cinta, pria lebih tua dari wanita, 20 persen hubungan cinta di mana wanita lebih tua daripada pihak pria, dan 13 persen sisanya adalah hubungan cinta yang dijalin oleh dua orang yang seusia.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya