Manchester City Seleksi Pengganti John Stones

Pep Guardiola akan memanfaatkan kedalaman skuat Manchester City untuk mencari pemain yang bisa mengisi posisi John Stones.

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 21 Nov 2017, 06:44 WIB
Pep Guardiola tidak bisa menurunkan John Stones dalam 12 pertandingan yang akan dijalani Manchester City.

Manchester - Pep Guardiola akan mencari pemain Manchester City lain yang bisa mengisi peran John Stones selama pemain tersebut absen karena cedera.

John Stones mengalami cedera hamstring saat Manchester City berhadapan dengan Leicester City pada akhir pekan lalu. Bek timnas Inggris tersebut diprediksi akan menepi selama enam pekan.

Kondisi tersebut membuat Manchester City harus melewati 12 laga tanpa John Stones, termasuk ketika melawan Manchester United dan Tottenham Hotspur.

Namun, Pep Guardiola mencoba untuk berpikir positif sekaligus memberikan motivasi kepada para pemain lainnya.

"Kami memiliki banyak pemain hebat seperti Eliaquim Mangala, Vincent Kompany, Nicolas Otamendi, Kyle Walker, Danilo dan Fernandinho yang bisa menjadi bek tengah," ujar Guardiola.

"Ketika anda berstatus sebagai juara, anda harus bisa menangani situasi sulit seperti ini."

"Untuk memenangi gelar, kami membutuhkan skuat yang kompeten. Di sisi lain, kami juga memiliki kesempatan untuk menunjukkan kemampuan kami dalam mengatasi masalah. Tidak akan mudah bagi kami melewati 12 laga hanya dengan tiga orang bek tengah, yang satu di antaranya adalah Kompany, yang baru pulih dari cedera," ungkap mantan pelatih Barcelona tersebut.

Saat ini, Manchester City masih kukuh di puncak klasemen Premier League. The Citizens unggul delapan poin dari rival terdekatnya, Manchester United.

Sumber: Manchester Evening News

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya