Liputan6.com, Tiongkok - Seorang ayah di Tiongkok, berhasil menyelamatkan anaknya yang sempat diculik pada sembilan bulan lalu.
Kesempatan untuk bertemu sang anak ia dapatkan ketika dirinya tak sengaja bertemu dengan para penculik di pusat perbelanjaan Qingxin Town Plaza, pada Februari 2017.
Baca Juga
Advertisement
Melansir NextShark, Selasa (21/11/2017), sang ayah, Chen Zhouhong pada saat itu melihat anaknya sedang bersama orang asing yang diduga merupakan penculiknya. Ia merasa yakin bahwa anak kecil yang dibawa oleh orang tersebut merupakan anaknya yang hilang.
Dengan cepat Zhouhong langsung mengambil paksa anaknya dari cengkraman penculik. Lalu melaporkan hal tersebut kepada pihak berwajib.
Ternyata apa yang dilakukannya menjadi keputusan yang tepat. Pelaku penculikan bernama Ou, Chen, dan Li kemudian dibekuk dan ditahan kepolisian setempat.
Menurut pengadilan, kasus penculikan ini berlangsung pada Mei 2016 di Qingyuang, Provinsi Guandong.
Penculikan itu terjadi saat Zhouhong tengah bekerja dan meninggalkan dua anaknya di rumah. Saat ia pulang, anak sulungnya mengatakan bahwa ada seseorang yang berkunjung ke rumah dan membawa lari adik laki-lakinya bersama dengan anjingnya.
Hukuman penculik
Kini, ketiga pelaku penculikan telah menghadapi sidangnya pada 10 November 2017. Bedasarkan keterangan pengadilan setempat, mereka berniat akan menjual anak laki-laki Zhouhong kepada keluarga lain.
Ketiga penculik telah ditetapkan hukuman enam tahun penjara dan harus membayar denda sebesar 10,000 yuan atau setara dengan 20 juta rupiah.
Meski begitu, warganet menyayangkan hukuman tersebut. Mereka mengaggapnya sebagai hukuman yang ringan, padahal kasus penculikan dan penjualan manusia merupakan tindakan yang serius.
(Ai/Ul)
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Advertisement