Liputan6.com, Catalunya - Pengelola Sirkuit Catalunya, Spanyol, telah menyetujui perubahan tata letak sebelum MotoGP 2018 berlangsung. Pengerjaan tata letak akan mulai dilakukan pada Januari mendatang.
Perubahan itu meliputi revisi ulang trek, dan perluasan di beberapa putaran. Modifikasi yang dilakukan di Sirkuit Catalunya bertujuan untuk mengurangi angka kecelakaan yang kerap terjadi selama balapan MotoGP berlangsung.
Baca Juga
Advertisement
Seperti dikutip dari laman resmi MotoGP, Kamis (23/11/2017), pengelola sirkuit menyatakan bahwa putaran di tikungan 13 akan diperpanjang dari 104 menjadi 124 meter, termasuk segi pengereman akan diperpanjang menjadi 20 meter.
Perluasan ini mengakibatkan perubahan sejumlah fasilitas, termasuk tribun penonton C dan H akan dipindahkan. Sementara seluruh area run-off akan dipenuhi krikil atau sesuai dengan permintaan yang pernah diajukan oleh Badan Pengelola Balap Motor (FIM).
Mirip Formula 1
Dengan demikian, gelaran MotoGP memungkinkan untuk menggunakan tata letak sebelum para pembalap menghadapi dua tikungan berlawanan berada dalam jarak yang sangat pendek.
Dengan perubahan ini, Sirkuit Catalunya akan dipentaskan dengan tata letak 4.627 meter atau menggunakan layout Formula 1 di Tikungan 10. Dengan kata lain, layout ini sangat mirip dengan yang digunakan oleh Formula 1.
Semua pekerjaan untuk memenuhi persyaratan FIM akan dilakukan pada bulan Januari 2018. Sedangkan pembongkaran tribun mulai dikerjakan pada minggu terakhir Desember dan perubahan ini telah mendapat persetujuan dari FIA. (David Permana)
Advertisement