Liputan6.com, Milan - Direktur Olahraga AC Milan, Massimiliano Mirabelli menegaskan bahwa Gennaro Gattuso bukan sekadar caretaker (pelatih sementara). Mantan pemain yang pernah membela AC Milan di tahun 1999-2012 itu akan dijadikan pelatih tetap agar lebih leluasa.
Sebelumnya, penunjukan Gattuso diumumkan bersamaan dengan pemecatan Montella oleh AC Milan kemarin. Media-media di Italia memberitakan bahwa Rino--julukan Gattuso--cuma akan menjadi caretaker. Apalagi selama ini ia masih bertugas melatih tim junior Milan.
Baca Juga
Advertisement
“Gattuso adalah pelatih kami. Membuatnya sebagai caretaker akan membunuhnya dalam kondisi tim seperti ini. Kami memberinya kesempatan besar ini. Mari kita lihat bagaimana kinerjanya,” ujar Mirabelli, seperti dilansir Football Italia.
Pengalaman melatih Gattuso sejatinya belum teruji. Sejak gantung sepatu di tahun 2013, ia hanya melatih klub-klub kecil dan itu pun tak ada yang bertahan lama.
Awalnya ia menjadi pelatih pemain di klub Swiss, FC Sion selama satu bulan (Februari 2013-Maret 2013). Kemudian berturut-turut ia melatih Palermo, OFI Crete, AC Pisa, dan Milan U-19. Mampukah Gattuso mengemban tugas melatih di AC Milan?
Saksikan juga video pilihan di bawah ini:
Waktu Singkat
Kecuali di AC Pisa, semuanya tak ada yang bertahan lebih dari enam bulan. Meski begitu, manajemen AC Milan merasa yakin dengan mantan pemainnya itu.
“Kami akan memulai kembali dengan Gattuso. Dan saya ingin mengambil kesempatan ini untuk mengucapkan terima kasih kepada Montella dan para stafnya,” ucap Mirabelli.
“Hari ini merupakan hari yang sulit, tapi kami ingin memberi kejutan. Keputusan itu diambil di malam hari setelah pertandingan itu (0-0 lawan Torino). Kami berhubungan dengan bos di Tiongkok dan akhirnya kami memutuskan ini,” Mirabelli menjelaskan.
Advertisement
Pilihan Terbaik
Pernyataan yang sama juga dilontarkan CEO AC Milan, Marco Fassone. Menurutnya, Gattuso merupakan solusi terbaik untuk I Rossoneri saat ini.
“Dia bukan caretaker. Dia solusi terbaik saat ini. Dia tahu apa perannya dan dia menerima dengan rendah hati. Dia tahu tim utama Milan sekarang berada di tangannya, sesuatu yang sangat besar,” paparnya.
Fassone mengungkapkan, ide penunjukan Gattuso ini awalnya datang dari Mirabelli. Manajemen tim kemudian melakukan pertimbangan selama beberapa pekan, terutama sejak AC Milan angin-anginan di bawah asuhan Montella.
“Kami bisa tampil lebih baik dari kami yang sekarang. Kami bahkan belum pernah meraih rata-rata 1,5 poin dan kami harap itu akan berbeda. Kami yakin bersama Gattuso persentase itu akan meningkat dan kami akan kembali pada apa yang telah kami pikirkan di awal musim,” Fassone menambahkan. (Abul Muamar)