Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPR Setya Novanto kini tengah menjadi pesakitan KPK terkait kasus korupsi e-KTP. Dia dibawa penyidik dari RSCM menuju gedung KPK pada Minggu 19 November 2017, setelah beberapa kali tidak memenuhi panggilan pemeriksaan penyidik.
Saat tiba di gedung KPK, penampilan Setya Novanto terlihat berbeda dari biasanya. Ada benjolan kehitaman di dahi akibat kecelakaan tunggal yang dialaminya di daerah Permata Hijau, Jakarta, Kamis 16 November 2017. Tidak tampak juga seulas senyum yang biasa menghiasi wajahnya.
Advertisement
Ekspresi Setya Novanto ini terlihat berbeda dibandingkan saat sebelum ditangkap KPK. Baik saat menjalankan tugas rutinnya sebagai pemimpin Partai Golkar maupun sebagai Ketua DPR.
Berikut perubahan ekspresi Setya Novanto saat menjalani ragam aktivitas yang diwarnai keceriaan hingga kelesuan.
Saksikan video pilihan berikut ini:
1. Tertawa
Setya Novanto terlihat gembira saat mengumumkan struktur Pengurus DPP Partai Golkar periode 2016-2019. Kala itu, Setya Novanto mengenakan kemeja kuning dengan logo lambang Partai Golkar di sisi kirinya. Sementara di belakangnya diikuti politikus Partai Golkar Nurul Arifin. Kejadian tersebut berlangsung pada Senin 30 Mei 2016.
Ekspresi senyum lainnya diperlihatkan Setya Novanto saat menghadiri upacara HUT RI 17 Agustus 2017. Saat itu, Setya Novanto yang mengenakan stelan jas hitam ditemani sang istri. Wajah Setya Novanto maupun istri nampak ceria.
Hal yang sama terjadi saat Setya Novanto dan keluarga berpose bersama Presiden Joko Widodo saat menghadiri buka puasa bersama di Istana, 6 Juni 2017. Mengenakan kemeja putih dilengkapi peci hitam, Setya Novanto tampak tersenyum.
Advertisement
2. Senyum
Saat menghadiri seminar nasional fraksi Partai Golkar, Setya Novanto terlihat semringah. Wajahnya terus menghadirkan senyum. Terlebih saat berfoto bersama mantan Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie atau Ical dan Presiden ke-3 RI BJ Habibie. Momen itu terekam pada 19 Oktober 2017.
Senyum semringah juga diperlihatkan saat menghadiri peresmian pembangunan Gedung DPP Golkar, di Slipi, Jakarta Barat yang berlangsung 12 November 2017. Saat itu dirinya telah ditetapkan sebagai tersangka kasus mega korupsi e-KTP yang kedua kalinya pada 10 November2017.
3. Wajah Murung hingga Lesu
Namun begitu, Setya Novanto terlihat berbeda saat menghadiri sidang kasus korupsi e-KTP di Pengadilan Tipikor Jakarta, Jumat 3 November 2017. Setya Novanto terlihat murung saat bersaksi untuk terdakwa pengusaha Andi Agustinus alias Andi Narogong.
Wajah yang sama ditunjukkan Setya Novanto saat tiba di Gedung KPK setelah dibawa dari Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Minggu 19 November 2017. Setya Novanto saat itu menggunakan kursi roda dengan mengenakan rompi oranye, rompi khas tahanan KPK. Dia sesekali melambaikan tangan kepada awak media.
Senyum itu kian menghilang ketika Setya Novanto rampung menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Jumat 24 November 2017. Saat berjalan keluar usai pemeriksaan, Setya Novanto yang mengenakan oranye terlihat lemas, kendati ia sudah tidak lagi menggunakan kursi roda. Benjolan di dahinya pun nampak mengempis.
Advertisement