Liputan6.com, London - Setelah menjalin hubungan selama setahun, Pangeran Harry bertunangan dengan artis asal Amerika, Meghan Markle di Kensington Palace.
Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Selasa (28/11/2017), Pangeran Harry bertemu Markle setelah salah satu teman mempertemukan keduanya di London. Setelah menjalani hubungan jarak jauh, Markle pindah dari Kanada dan tinggal di Inggris.
Advertisement
Markle sebelumnya pernah menikah dengan seorang pebisnis dunia hiburan, namun bercerai di tahun 2013. Pangeran Harry pernah dua kali menjalin hubungan serius dengan kekasihnya tetapi tak berlanjut hingga ke pernikahan. Markle sendiri merupakan anak dari seorang direktur lighting di Hollywood. Ibunya adalah instruktur yoga dan psikoterapi.
Baca Juga