Makassar - Pelatih Merah Putih Samator Jakarta, Nina Yunita, menyatakan kondisi tim jauh lebih stabil dibanding musim lalu. Menurut Nina, perubahan itu terjadi setelah Samator mengambil alih klub.
"Saat ini semuanya lebih jelas dan mudah, saya bisa meramu tim dengan baik karena ada uang. Kondisi ini juga berpengaruh ke dalam tim," ujar Nina kepada Bola.com, Kamis (30/11/2017).
Baca Juga
Advertisement
"Kondisi keuangan yang stabil membuat pemain bisa berlatih dengan nyaman dan mendapat fasilitas yang layak," sambung mantan pebasket nasional tersebut.
Samator Group mengumumkan secara resmi pengambil alihan klub yang sebelumnya bernama Merah Putih Predator Jakarta sejak 25 September 2017. Namun, saat itu proses takeover belum sepenuhnya final.
Misi Samator Group mengambil alih Merah Putih tak lepas dari komitmen perusahaan gas tersebut untuk menyukseskan olahraga nasional, khususnya basket putri. Langkah Samator terbilang mengejutkan karena kompetisi basket putri belum setenar basket putra.
Saat ini Merah Putih Samator menjadi salah satu kandidat kuat peraih gelar juara Srikandi Cup 2017. Isabelle Suryaman dkk. berhasil menembus partai semifinal seri pertama di Makassar.
Merah Putih Samator bakal berjumpa dengan Merpati Bali pada semifinal Srikandi Cup 2017 seri pertama di GOR Flying Wheel, Jumat (1/12/2017).