Liputan6.com, Jakarta - Bomber Real Madrid dan Timnas Portugal Cristiano Ronaldo segera memasarkan merek busana miliknya, CR7 Denim, ke Indonesia. Koleksi terbarunya secara resmi akan diluncurkan pekan depan dengan mengandeng toko online Tanah Air.
"Keluar sekarang, dan dapatkan produk fashion saya di Zalora," kata Ronaldo dalam video yang dipresentasikan CEO Zalora Indonesia Anthony Fung di Jakarta, Kamis (30/11/2017).
Baca Juga
Advertisement
Seperti diketahui, CR7 Denim merupakan merek busana yang fokus pada pakaian kasual pria, mulai jins, kemeja, hingga sepatu. Namun pada awal November 2017, Ronaldo mulai memperkenalkan koleksi baru untuk anak-anak laki-laki.
Dalam laman cr7.com, Ronaldo mengenalkan produk terbarunya, CR7 Junior Denim Collection dengan memakai model putranya sendiri, Cristianinho. Banyak benda kembar yang bisa dipakai ayah dan anak dalam rancangan terbaru ini.
"Hampir 70 persen pembeli di Zalora adalah perempuan. Tapi karena tahun ini brand Ronaldo akan rilis, kami harap angkanya terbalik, laki-laki yang akan lebih banyak berbelanja," ucap Anthony Fung.
Direktur Marketing Zalora, Jo Bjordal menyambung, "kisaran harga merek Ronaldo ini antara Rp 700 ribu sampai Rp 2 juta. Kami optimis respons di Indonesia positif karena Ronaldo sangat populer dan semua orang suka sepak bola di sini."
Zalora sebelumnya menggandeng striker Bali United Irfan Bachdim dan istrinya Jennifer Kurniawan sebagai duta. Bahkan Jennifer diundang secara khusus sebagai model pada Jakarta Fashion Week (JFW 2017) Oktober lalu di Senayan City.
Sepatu Chelsea
Pada akhir tahun 2016, Ronaldo meliris merek sepatu boot dengan nama CR7 Chelsea Boavista. Alas kaki berbahan dasar kulit ini dipamerkan saat wawancara eksklusif dengan stasiun televisi Mesir.
Belum ada pernyataan dari Ronaldo mengapa dia menamai sepatunya seperti klub dari London Barat, Inggris. Eks pemain Manchester United tersebut hanya mengungkapkan telah mengumpulkan orang-orang terbaik demi memproduksinya.
"Sepatu. Anda menyukainya? Anda tidak melihat kualitasnya?" kata Ronaldo kepada pembawa acara di ON TV, dilansir The Sun.
"Kami punya detail-detail kecil. Saat Anda bekerja untuk tim terbaik dunia, saya pikir tim sayalah orang-orang terbaik itu," ucap Ronaldo lagi.
Dalam situs belanja online miliknya, cr7footwear.com, Chelsea Boot dijual seharga 149,99 euro atau Rp 2 juta. Sepatu ini diproduksi di Portugal dan hanya tersedia tiga warna, abu-abu, biru, dan cokelat.
Advertisement