Bela Diri Menjadi Olahraga yang Ditekuni Meghan Markle

Meghan Markle melakukan latihan bela diri setelah menjadi anggota keluarga kerajaan Inggris

oleh Vinsensia Dianawanti diperbarui 08 Des 2017, 18:45 WIB
Pangeran Harry dan tunangannya, Meghan Markle menghadiri acara amal untuk memperingati Hari AIDS Sedunia di Nottingham, Inggris, Jumat (1/12). Meghan tampil dalam acara kerajaan pertama, sejak resmi bertunangan dengan Pangeran Harry. (AP/Frank Augstein)

Liputan6.com, Jakarta Setelah bertunangan dengan Pangeran Harry, artinya Meghan Markle menjadi bagian dari keluarga kerajaan Inggris. Sebagai anggota keluarga kerajaan Inggris, Meghan tak akan pernah terlepas dari begitu banyak atensi publik. Dilansir dari hollywood pada Jumat (8/12/2017), Meghan dilaporkan terlihat sedang melakukan latihan bela diri.

Calon Duchess of Sussex ini menyadari bahwa keselamatan dirinya sebagai anggota kerajaan Inggris menjadi prioritas. Ini merupakan bagian dari komitmen yang harus Meghan jalani sebagai tunangan Pangeran Harry. Beberapa waktu lalu, terlihat seorang pelatih profesional bela diri mengajari Meghan skill dan taktik perlindungan diri.

"Meghan akan dilatih di beberapa bidang yang berbeda termasuk tempat-tempat umum yang harus ia hindari, apa yang harus ia lakukan ketika dia diserang orang lain, dan bagaimana ia membebaskan diri dari kondisi yang terhimpit," kata seorang narasumber kepada Entertainment Tonight.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini: 


Merekrut instruktur fitness

Selain pelatihan bela diri, Meghan juga telah menyewa seorang instruktur fitness pribadi yang terkenal di Inggris. Ia akan membantu Meghan untuk mendapatkan bentuk tubuh yang baik jelang pernikahannya dengan Pangeran Harry pada musim semi tahun depan.

Meghan sendiri belum terburu-buru untuk pindah ke Istana Kensington. Ia baru saja mengunjungi ibunya di Los Angeles. Rencananya ia akan menghabiskan waktu bersama keluarga dan sahabatnya dengan liburan sebelum pernikahannya bulan Mei mendatang.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya