Jenderal Gatot: Prajurit Jangan Mau Dibeli Kepentingan Politik

Di tahun politik, Gatot Nurmantyo memperkirakan banyak pihak menggunakan segala cara agar TNI melonggarkan netralitasnya.

oleh Nanda Perdana Putra diperbarui 07 Des 2017, 19:00 WIB
Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo berpamitan dengan anggota Kopassus

Liputan6.com, Jakarta - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengimbau para prajurit untuk menjaga netralitas selama ajang pesta demokrasi berlangsung di Indonesia. Ia mengingatkan agar prajurit tidak mengorbankan almamater TNI untuk kepentingan pihak tertentu, khususnya politik.

"Jangan pernah terbeli oleh kepentingan sempit apa pun. Karena tidak menutup kemungkinan ada oknum-oknum yang berusaha membeli, menarik-narik kalian," tutur Gatot di Markas Kopasus Cijantung, Jakarta Timur, Kamis (7/12/2017).

Ia mengingatkan situasi di tahun-tahun mendatang akan berat bagi TNI. Apalagi di tahun politik, ia memperkirakan banyak pihak menggunakan segala cara agar TNI melonggarkan netralitasnya.

"Wajar apabila kalian akan ditarik-tarik ke ranah politik. Dengan cara wajar maupun enggak wajar. Ingat TNI itu harus netral. Enggak ada kata lain," jelas dia.

Gatot pun berpamitan kepada para prajurit Kopassus. Di masa datang, dia meminta agar tidak segan mengajaknya berjuang untuk negara meski sudah pensiun dari TNI.

"Saya ingatkan, walaupun saya sudah purnawirawan jangan ragu-ragu apabila ada tugas yang menantang, jangan tinggalkan saya. Saya adalah prajurit komando," Gatot menandaskan.

 


Momen Haru

Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo berpamitan kepada prajurit Komando Pasukan Khusus (Kopassus) di akhir masa jabatannya. Di akhir pidatonya, Gatot menyalami jajaran Kopassus. Dia juga diarak gendongan bahu oleh prajurit baret merah tersebut.

Gatot menyampaikan kebanggaannya bisa mendapatkan amanah memimpin para prajurit antigagal tugas itu.

"Saya bangga kepada kalian semuanya. Izinkan saya menyimpan kebanggaan, kepercayaan, kekaguman saya ini dalam sanubari, setiap napas saya," tutur Gatot di Markas Kopassus Cijantung, Jakarta Timur, Kamis (7/12/2017).

Gatot Nurmantyo pun berpelukan dengan para pejabat tinggi Kopassus di lokasi. Semua yang meminta berjabat tangan diladeni tanpa sungkan.

"Semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu membimbing kita, memberi rahmat, petunjuk, dan karunia kepada kita semua dalam melanjutkan pengabdian yang terbaik. Dan hanya untuk NKRI yang sangat-sangat kita cintai bersama," ucap Gatot Nurmantyo.

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya