Kapolrestabes Surabaya Berharap Laga Celebration Game Tertib

Kapolrestabes Suarabaya siap amankan pertandingan Pesebaya melawan PSS Sleman

oleh Liputan6.com diperbarui 08 Des 2017, 22:15 WIB
Kombes Pol Rudi Setiawan (Dimas Angga P)

Liputan6.com, Jakarta Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Rudi Setiawan, berharap laga Celebration Game Persebaya melawan PSS Sleman, di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu malam (9/12/2017), berjalan tertib.

Kapolrestabes mengimbau dua suporter tim untuk selalu tertib saat pertandingan berlangsung. Polisi juga siap memberikan pengamanan terbaik pada laga nanti.

"Kami dari aparat kepolisian siap melakukan pengamanan, dan mendukung pertandingan Celebration Game antara Pesebaya melawan PSS Sleman," ujar Rudi.

Rudi juga berharap kedua suporter yang hadir terutama Bonek Mania selalu mentaati tata tertib lalu lintas. Serta untuk selalu tertib ketika menyaksikan pertandingan.

"Dukunglah Persebaya dengan sehat dan bermartabat, karena Bonek dan Persebaya adalah icon dari Kota Surabaya," tuturnya.


Perayaan Keberhasilan

Presiden Persebaya (depan kiri), Azrul Ananda saat memegang trofi juara Liga 2

Rudi berpesan kepada suporter, untuk selalu membeli tiket sebelum menyaksikan pertandingan Celebration Game. Namun dia juga mengingatkan pembelian tiket tidak melalui calo, karena dengan begitu akan dapat memberantas peredarannya.

Seperti diketahui, laga Celebration Game Persebaya akan digelar besok. Pertandingan ini juga sekaligus menjadi pesta perayaan Persebaya naik kasta ke Liga 1 dan menjuarai Liga 2. (Dimas Angga P)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya