Liputan6.com, Jakarta - Gempa bumi berkekuatan 5,2 Skala Richter (SR) menggetarkan wilayah Sukabumi , Jawa Barat pada pukul 09.23 WIB pagi tadi.
Dikutip dari akun twitter resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), @infoBMKG, pusat gempa berada di 7.26 Lintang Selatan, 106.99 Bujur Timur, atau tepatnya 37 kilometer Tenggara Sukabumi.
Advertisement
Gempa tersebut dirasakan hingga wilayah Cianjur dan sekitarnya. Belum diketahui jumlah kerugian atau adanya korban akibat gempa ini.
Namun, BMKG memastikan gempa ini tidak berpotensi tsunami.
"Gempa di kedalaman 113 kilometer, tidak berpotensi tsunami," cuit akun @infoBMKG.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: