Tolak Icardi di Real Madrid, Ronaldo Inginkan Striker AC Milan?

Ronaldo menilai kualitas Andre Silva yang dibutuhkan Real Madrid.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 14 Des 2017, 03:03 WIB
Pemain AC Milan, Andre Silva menjadi nama yang direkomendasikan Cristiano Ronaldo kepada Real Madrid. (AP/Antonio Calanni)

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid memang sudah lama dilaporkan mencari penyerang baru. Mereka ingin mengganti posisi Karim Benzema yang dinilai tidak subur. Ada beberapa nama yang dikaitkan, salah satunya adalah Mauro Icardi.

Isu ketertarikan Real Madrid kepada Icardi bukan hal yang baru. Ketertarikan mereka muncul mengingat penyerang asal Argentina itu mampu menunjukkan performa terbaiknya sejak berseragam Inter Milan.

Sejak bergabung dengan Inter dari Sampdoria, ketajaman pemain berusia 24 tahun itu semakin terasah. Secara keseluruhan, ia mampu mengemas 94 gol dan 23 assist dari 161 pertandingan.

Sayang, kontribusi besar Icardi belum bisa menghasilkan gelar buat Nerazzurri. Karenanya, meski terikat kontrak hingga 2021, peluang Icardi hijrah ke Madrid tetap terbuka. Bahkan, kabarnya ia bakal segera tes medis di Madrid untuk kepindahan pada Januari 2018.

Masalahnya, superstar Real Madrid, Cristiano Ronaldo tak menginginkan kehadiran Icardi di Santiago Bernabeu. Alasannya karena Icardi memiliki perangai yang buruk dan sulit menjalin sebuah hubungan yang baik dengan rekan setimnya.


Rekan Senegara

Striker Portugal, Andre Silva, berebut bola dengan gelandang Arab Saudi, Mohammed Alburayk, pada laga persahabatan di Stadion Municipal do Fontelo, Sabtu (11/11/2017). Portugal menang 3-0 atas Arab Saudi. (AFP/Francisco Leong)

Sebagai gantinya, pemenang Ballon d'Or 2017 itu memberikan nama striker AC Milan, Andre Silva kepada Presiden Madrid Florentino Perez. Pemain berusia 22 tahun itu baru merapat ke Milan pada musim panas lalu dari FC Porto.

Meski belum menghasilkan gol di Liga Italia, setidaknya Silva sudah mengumpulkan delapan gol dari 10 laga Liga Europa. Di usianya yang masih muda, Ronaldo tentu melihat masih ada banyak waktu dan ruang bagi Silva untuk berkembang.

Salah satu faktor lain yang membuat Ronaldo memberikan nama Silva adalah karena keduanya sama-sama orang Portugal. Dalam beberapa kesempatan, keduanya sudah sempat bekerja sama dengan seragam Timnas Portugal. Bahkan, Silva mampu menyumbang sembilan gol dari 10 laga kualifikasi Piala Dunia 2018.


Rapor Andre Silva di Setiap Tim

Foto dok. Liputan6.com

FC Porto B: 24 gol, 5 assist dari 84 laga

FC Porto: 24 gol, 11 assist dari 58 laga

AC Milan: 8 gol, 1 assist dari 19 laga

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya