Liputan6.com, Jakarta - Gubernur petahana Riau Arsyadjuliandi Rachman atau Andi Rachman dipercaya Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk maju dalam Pemilihan Gubernur Riau 2018.
"Dia ini petahana, orangnya bagus. Namanya dikenal Andi Rachman, mendapat penghargaan Kalpataru, Setya Bumi bertururt-turut, 2014-2016," kata Ketua Umum Megawati Soekarnoputri di Kantor DPP PDIP, jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Minggu (17/12/2017).
Advertisement
Mega menyebut beberapa program kerja nyata yang dilakukan Andi Rachman. Salah satunya penataan kampung.
"Perhatian beliau ini adalah penataan kampung, dan penataan kampung iklim," tutur Mega.
Andi Rachman akan berpasangan dengan Suyatno. Menurut Megawati, Suyatno dipilih karena kepemimpinan dan partisipasinya pada kebudayaan.
"Dia adalah bupati Rokan Hilir, kader PDIP yang ramah dan menaruh perhatian besar pada kehudayaan. 2017 meraih juara umum budaya bakar tongkang, yang itu istilahnya dimana bumi dipijak disitu humi dijunjung," kata Megawati.
Selain Provinsi Riau, PDIP juga mengumumkan pasangan Cagub-Cawagub Maluku, Irjen Murad Ismail dan Barnabas Nataniel Orno. Juga pasangan Cagub-Cawagub Nusa Tenggara Timur Marsianus Sae dan Emilia J Nomleni.
Saksikan video pilihan di bawah ini: