Liputan6.com, Jakarta Ratu Elizabeth sebagai kepala negara memiliki tugas kenegaraan yang mengharuskannya berkunjung ke negara-negara persemakmuran atau pun negara tetangga.
Ketika melakukan lawatan ke beberapa negara, Ratu Elizabeth pun tak kebal dari jet lag. Namun, Ratu memiliki trik sederhana dan ramah di kocek untuk mengatasi hal itu.
Advertisement
Laman New York Post mengutip The Telegraph, Ratu Elizabeth mengandalkan pengobatan rumahan untuk meredakan jet lag.
Obat rumahan yang dimaksud adalah gula barley. Menurut Ratu, gula yang bisa didapat dengan harga kurang dari 2 dollar itu membantunya beradaptasi dengan zona waktu berbeda dari destinasi kunjungannya.
Biasanya Ratu Elizabeth mengonsumsi gula barley dalam bentuk rebusan hangat. Ini akan membantu metabolisme tubuh Ratu ketika berada jauh dari tanah kelahiran dan menerbitkan rasa lapar pada waktu yang tepat.
Saksikan juga video berikut ini:
Lakukan kebiasaan sesuai zona tujuan
"Melanjutkan kebiasaan rutin harian Anda seperti makan dan tidur selaras dengan zona waktu negara tujuan, baik ketika dalam perjalanan maupun setelah tiba, membantu jam tubuh beradaptasi pada lingkungan baru," jelas dokter umum Dr Nick Knight.
Sementara, gula barley yang digunakan Ratu Elizabeth untuk mengatasi jet lag pada dasarnya menggunakan kebiasaan metabolisme gula tubuhnya sendiri untuk membantu jam tubuh beradaptasi.
"Ini pada dasarnya serupa dengan jika Anda sarapan, makan siang, dan makan malam pada waktu yang sesuai dengan zona destinasi sebelum Anda mencapai tempat tersebut. Terlepas Anda lapar atau tidak," Dr Knight menjelaskan.
Advertisement