Jelang Natal dan Tahun Baru, Harga Sayuran Naik 2 Kali Lipat

Kenaikan harga sayur terjadi di Pasar Senen, Jakarta. Sedangkan harga daging, kenaikannya cenderung lambat.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 18 Des 2017, 22:33 WIB

Fokus, Jakarta - Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, harga pangan di sejumlah pasar tradisional mulai merangkak naik. Kenaikan terutama terjadi pada sayur mayur.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Senin (18/1/2/2017), kenaikan cukup signifikan terjadi di Pasar Senen, Jakarta Pusat. Harga sayuran melonjak hingga nyaris dua kali lipat dari harga normal.

Sedangkan harga daging, kenaikannya cenderung lambat. Meskipun stok daging terbilang aman hingga Tahun Baru, menipisnya keuntungan cukup mengkhawatirkan para pedagang.

Sementara itu, harga cabe rawit merah juga menyentuh angka paling tinggi. Jika sebelumnya dijual Rp 18 ribu, kini menjadi Rp 33 ribu per kilogramnya. Kenaikan juga terjadi pada wortel. Dari Rp 8 ribu, melonjak tajam hingga Rp 12 ribu.

Lain halnya di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur. Kenaikan telur mencapai Rp 6 ribu hingga menjadi Rp 34 ribu per kilogram. Mengalami kenaikan yang sama, harga daging menjadi Rp 31 ribu per kilogram.

Para pedagang mengaku, kenaikan harga pangan sudah terjadi sejak minggu lalu. Kini baik pedagang dan pembeli hanya berharap pemerintah menekan laju kenaikan harga.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya