Router Baru Linksys Jamin Gamer Bisa Main Gim Tanpa Lag

Apa yang membuat router gaming Linksys ini berbeda dari router gaming lain yang ada di pasaran saat ini.

oleh Yuslianson diperbarui 21 Des 2017, 02:20 WIB
Linksys WRT32X. Liputan6.com/ Yuslianson

Liputan6.com, Jakarta - Entah gim platform PC atau konsol, semua gamer pasti menginginkan koneksi internet super cepat saat bermain gim online. Mengakomodasi kebutuhan tersebut, Linksys memperkenalkan router gaming teranyarnya, yakni WRT32X.

"Ketimbang kemampuan hardware, seperti prosesor, RAM, dan kartu grafis yang harus terbaik di kelasnya, kita suka menganggap kemampuan router itu semuanya sama. Padahal tidak," ungkap Teguh Prasetyo Mulyono, Product Support Specialist Linksys Indonesia di Jakarta, Rabu (20/12/2017).

Ia menambahkan, "seperti prosesor, RAM, dan kartu grafis, router sangat memiliki peranan yang penting dan tiap produk memiliki kemampuan yang berbeda pula. Ambil contoh WRT32X."

Di router barunya ini, Linksys menanamkan teknologi jaringan nirkabel bernama Killer Networking yang biasanya ditemukan di laptop gaming kelas atas, dan yang pertama terpasang di router.

"Killer ini akan secara 'pintar' memprioritaskan jaringan internet untuk keperluan terpenting bagi kebanyakan gamer, yaitu bermain gim. Selain bermain gim, ia juga akan secara otomatis memilah jaringan yang digunakan mulai dari voice call (biar bisa chat dengan rekan satu tim di dalam gim), video (jika ada gamer yang ingin live streaming)."

Aktivitas internet lainnya, seperti browsing laman web dan mengunduh file besar akan diurutkan paling belakangan. Linksys sendiri mengklaim, penggunaan router ini mampu mengurangi waktu ping sebesar 77 persen dari biasanya saat digunakan bermain gim dan streaming video 4K di waktu yang bersamaan.

 


Berapa pun Perangkat yang Terhubung, Kecepatannya Sama

Product Support Specialist Linksys, Teguh Prasetyo Mulyono (kiri) saat memaparkan produk terbaru Linksys WRT32X di Jakarta, Rabu (20/12/2017). (Liputan6.com/Yuslianson)

Tidak seperti router lain yang sudah ada di pasaran, WRT32X mampu menghadirkan koneksi yang stabil meskipun terhubung dengan banyak perangkat.

"Belum ada data yang spesifik berapa pastinya, namun seri yang di bawah WRT32X ini mampu dihubungkan ke 75 PC gaming dengan kecepatan koneksi internet yang merata. Seharusnya dengan seri yang baru jumlah perangkat yang terhubung lebih banyak lagi" kata Teguh.

Selain dari kemampuan teknologi Killer Networking, router gaming baru milik Linksys ini juga tampil dengan GUI (Graphical User Interface) yang lebih mudah digunakan, dan hardware kelas atas yang disematkan di dalamnya.

WRT32X hadirkan kemampuan WiFi 802.11ac, lima buah port Ethernet, sebuah port USB 3.0, empat antena dual band, flash storage 256MB dan RAM DDR3 512MB, termasuk dual-core ARM CPU.

 


Tak Sebatas Perangkat Berlabel Killer

Gaming for Living (Liputan6.com/Yuslianson)

Meski router gaming WRT32X ini dapat beroperasi secara maksimal dengan laptop gaming yang berlabel Killer, laptop yang tidak memiliki label itu pun dapat terhubung ke router dan jaringan internet secara optimal juga.

"Laptop gaming lain yang tidak ada label Killer-nya tetap dapat menikmati koneksi internet router baru Linksys ini secara optimal, hanya saja harus diatur secara manual lewat GUI yang ada," ujar Teguh.

Penasaran berapa harga router gaming WRT32X milik Linksys ini? Disebutkan, router yang sudah terjual di toko-toko Indonesia ini dibanderol seharga Rp 4,4 juta.

(Ysl/Cas)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya