Pemain Asal Kroasia Jadi Calon Striker Persija

Pemain asal Kroasia, Marko Simic, sudah tiba di Jakarta dan segera bergabung dengan skuat Persija Jakarta.

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 27 Des 2017, 22:40 WIB
Siluet para pemain Persija saat latihan perdana Macan Kemayoran di Lapangan Sutasoma, Jakarta, Senin (18/12/2017). Latihan ini diikuti oleh 31 pemain, yang tujuh diantaranya pemain baru. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Jakarta Teka-teki striker asing baru Persija Jakarta terungkap. Seorang striker yang mampu bermain sebagai gelandang serang asal Kroasia, Marko Simic, tiba di Jakarta dan bertemu Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade.

Kedatangan Marko Simic sebelumnya sudah diungkapkan oleh Direktur Persija, Gede Widiade, saat laga uji coba kontra MC Utama, Rabu (27/12/2017) sore. Dalam kesempatan itu, Gede Widiade menyebut akan ada striker baru datang pada malam ini.

Baca Juga

  • Persija Tentukan Skuat Piala AFC 2018 Jelang Tahun Baru
  • Persija Gantikan Persebaya di Suramadu Cup
  • Direktur Persija Doakan PT LIB Lancar Bayar Tunggakan Subsidi

"Ada satu lagi pemain yang datang malam ini. Namun, saya belum mau kasih tahu siapa namanya," ujar Gede Widiade mengungkapkan bahwa striker baru Persija akan bergabung tanpa melakukan trial seperti halnya empat pemain asing baru yang saat ini sudah berlatih bersama Persija.

"Satu hal yang pasti, CV yang dimiliki sangat bagus dan belum pernah bermain di sini. Ia tidak akan menjalani seleksi di sini," lanjut Direktur Utama Persija itu.

Teka-teki itu terjawab setelah melalui pesan singkat, media officer Persija Jakarta, Eko Romeo, pada Rabu malam yang mengonfirmasi kedatangan Marko Simic sebagai pemain yang dimaksud oleh Gede Widiade.

Marko Simic merupakan pemain berusia 29 tahun asal Kroasia yang pernah berkiprah di Lega Pro Italia bersama Pordenone pada musim 2014-2015. Setelah berkiprah di Serie C Italia itu, Simic kemudian hijrah ke Asia Tenggara dan bermain di Vietnam dan Malaysia.

Ketika membela Becamex Binh Duong, pemain yang juga bisa beroperasi sebagai pemain sayap ini berhasil membawa klubnya menjadi juara Liga Vietnam dan Piala Vietnam pada 2015. Simic juga sempat membela Negeri Sembilan di Liga Premier Malaysia dan Melaka United di Liga Super Malaysia.

Bahkan di situs transfermarkt, tepat satu hari sebelum kedatangannya ke Persija, nama Simic sempat masuk dalam skuat Kelantan FA dengan tanggal transfer 26 Desember 2017. Namun, kini striker asal Kroasia itu justru merapat ke Persija.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya