Jakarta Setelah mendatangkan pelatih asing asal Spanyol, Rafael Berges Marin, Mitra Kukar semakin serius untuk menatap musim 2018. Satu keseriusan lagi yang diperlihatkan klub asal Tenggarong itu adalah dengan melakukan tur pramusim ke Malaysia dengan menghadapi juara Liga Super Malaysia, Johor Darul Ta'zim FC.
Rencana tur pramusim tersebut diunggah ke dalam akun Instagram resmi Mitra Kukar pada Sabtu (30/12/2017) malam. Dalam keterangan yang ada dalam unggahan tersebut, disebutkan Mitra Kukar sudah terkonfirmasi akan menghadapi JDT pada tur pramusim di Malaysia yang dilakukan pada 5-11 Januari 2018.
Baca Juga
- Cetak Gol Mirip CR7, Septian David Boyong Penghargaan Liga 1
- Bayu Pradana Yakin Masuk Skuat Timnas Indonesia di Asian Games
- Septian David Maulana Nyaman Bermain sebagai Gelandang Serang
Advertisement
"Merupakan sebuah kehormatan bagi tim Naga Mekes menghadapi tim Harimau Selatan yang merupakan juara Liga Super Malaysia selama empat musim berturut-turut dari 2014, 2015, 2016, dan 2017," salah satu bagian dari pernyataan Mitra Kukar dalam akun media sosialnya itu.
Mitra Kukar akan menjalani laga persahabatan dengan JDT pada 7 Januari 2018 sebelum menghadapi JDT II pada 10 Januari 2018. Dengan ada dua pertandingan yang digelar, Mitra Kukar tentu saja akan sekaligus melakukan pemusatan latihan bersama pelatih baru mereka, Rafael Berges Marin.
Sekembalinya dari Malaysia, Mitra Kukar akan melanjutkan pramusim mereka dengan mengikuti Piala Presiden 2018. Rencananya, turnamen pramusim yang sudah dua kali digelar di Indonesia itu bakal dimulai pada 16 Januari 2018.
Saat ini Mitra Kukar sudah memulai latihan mereka di Tenggarong. Rafael Berges Marin sudah bekerja untuk mempersiapkan pemain dan menempa Bayu Pradana dkk. dengan program-program yang sudah dipersiapkannya.
Seperti sudah diungkapkan sebelumnya saat memperkenalkan sang pelatih, manajemen Mitra Kukar menargetkan agar Naga Mekes bisa bersaing di papan atas Liga 1 2018, di mana posisi lima besar akan menjadi target yang diinginkan.