Hanura Calonkan Ridwan Kamil di Pilgub Jawa Barat

DPD Hanura Jawa Barat, menilai pemberian surat tugas ini berdasarkan kalkulasi politik baik di tingkat DPD hingga DPP dan juga hasil survei.

oleh Muhammad Ali diperbarui 03 Jan 2018, 06:10 WIB

Liputan6.com, Bandung - Selasa Sore, Ridwan Kamil tiba di Kantor DPD Partai Hanura di Jalan Mochamad Ramdan, Bandung, Jawa Barat. Orang nomor satu di Bandung ini diundang secara resmi untuk menerima surat tugas sebagai Calon Gubernur Jawa Barat dari Partai Hanura.

Seperti ditayangkan Liputan6 Malam, Rabu (3/1/2018), Ketua DPD Hanura Jawa Barat menilai pemberian surat tugas ini berdasarkan kalkulasi politik baik di tingkat DPD hingga DPP dan juga hasil sejumlah survei. Hanura juga siap bersinergi dengan partai lain untuk mengantarkan Ridwan Kamil di hari pendaftaran pada Senin pekan depan.

Sementara itu di Jakarta, Partai Nasdem menggelar deklarasi pencalonan Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa dan Bupati Trenggalek, Emil Dardak menjadi Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur.

Khofifah mengaku memang telah membangun komunikasi dengan Nasdem sejak lama, terlebih dirinya pernah menjadi ketua Ormas di partai tersebut. Khofifah juga mengaku dirinya telah meminta izin Presiden untuk mengikuti Pilgub Jawa Timur.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya