Elpiji Bocor, Rumah Katering di Surabaya Hangus Terbakar

Sembilan mobil pemadam kebakaran dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya dikerahkan untuk menjinakkan api.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 03 Jan 2018, 18:17 WIB

Liputan6.com, Surabaya - Diduga karena tabung elpiji bocor sebuah Home Industry Catering di Jalan Bhaskara Mulyorejo, Surabaya, Jawa Timur habis di lalap si jago merah. Api yang cukup besar membuat satu rumah yang ada disebelahnya juga turut terbakar.

Seperti ditayangkan Liputan6 Petang Terkini SCTV, Rabu (3/1/2018) , sembilan mobil pemadam kebakaran dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya dikerahkan untuk menjinakkan api.

Setelah hampir satu jam api berhasil dipadamkan. Beruntung dari kejadian tersebut tak ada korban jiwa. Namun kerugian ditaksir jutaan rupiah.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya