Liputan6.com, Manchester - Meski hari masih pagi dan pertandingan baru dimulai pukul 3 sore waktu Manchester, namun keenam anak-anak Indonesia dengan penuh semangat mempersiapkan diri mereka menuju Stadion Old Trafford Markas Manchester United.
Seperti ditayangkan Liputan6 Pagi SCTV, Rabu (3/1/2018), keenam anak ini yakni Roger Fernando, Rian Farel, Rifki Tovani, Tristan Lontoh, Rasendria Arya Satya, dan Lionel Bedarusman terpilih menjadi Kids Maskot Manchester United kontra Bunrley dalam Laga Boxing Day Liga Premier Inggris yang digelar sehari setelah perayaan Natal lalu.
Advertisement
Sebelum menuju Old Trafford, anak-anak ini berharap bisa bergandeng tangan dengan pemain MU idola mereka. Setelah semua anak siap, mereka pun menuju Stadion Old Trafford. Sesampainya di Old Trafford, rombongan Kids Mascot ini langsung menuju ruang ganti para pemain Manchester United.
Dan saatnya pun tiba, dengan wajah ceria keenam anak Indonesia ini bergandengan tangan dengan para pemain Start Eleven Manchester United saat menuju Lapangan hijau di Stadion Old Trafford. Tak hanya bergandengan tangan, Kids Mascot ini juga merasakan empuknya rumput Stadion Old Trafford.
Anak-anak ini sangat beruntung karena untuk pertama kalinya di Old Trafford seluruh Kids Mascot dari satu negara. Biasanya pihak Manchester United hanya mengundang satu anak dari setiap negara. Kids Mascot juga harus berusia 7 hingga 13 tahun.
Empat Kids Mascot yakni Roger, Rian, Rifki, dan Tristan merupakan hasil kerjasama dari Bank Danamon dan Manchester United yang merupakan bagian dari program Danamon Manchester United Red Match, yang baru dilakukan pada 2017.
Rencananya program ini akan dilakukan tiap tahun agar memberikan pengalaman baru bagi putra-putri nasabah Bank Swasta Nasional tersebut. Sementara untuk dua anak lainnya yakni Rasendria dan Lionel terpilih sebagai Kids Mascot jalur independen dengan pemilihan yang dilakukan oleh pihak Manchester United.