Jennifer Dunn Masih Terpengaruh Sabu ketika Ditangkap Polisi

Jennifer Dunn diciduk saat sedang berada di kamarnya seorang diri.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 03 Jan 2018, 18:40 WIB
Pesinetron Jennifer Dunn meninggalkan kantor Puslabfor Polri, Jakarta seusai menjalani tes rambut, Rabu (3/1). Pemeriksaan tersebut dilakukan untuk mengetahui berapa lama Jennifer Dunn telah menggunakan narkoba. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta Ditresnarkoba Polda Metro Jaya menangkap Jennifer Dunn di kediamannya di kawasan Bangka, Jakarta Selatan, Minggu (31/12/2017). Jennifer Dunn diciduk saat sedang berada di kamarnya seorang diri.

 

Foto dok. Liputan6.com

Polisi juga mengamankan barang bukti berupa 0,6 gram sabu yang dipesan Jennifer Dunn kepada FS. Sebelumnya, Jennifer Dunn sempat memesan sabu kepada FS pagi harinya sebanyak 0,5 gram. 

Sabu itu pun sudah digunakan Jennifer Dunn sendirian. ‎Ketika diciduk, polisi mendapati Jennifer Dunn masih berada di bawah pengaruh sabu.

"Jelas, kalau itu pertanyaannya kan pada saat pertama paginya JD sudah mengonsumsi. Jadi masih terpengaruh," ujar Kasubdit 1 Ditresnarkoba Polda Metro Jaya, AKBP Calvjin Simanjuntak di Puslabfor Mabes Polri, Kalimalang, Jakarta Timur, Rabu (3/1/2017).

 


Disaksikan Keluarga

Saat itu Jennifer Dunn cukup sering melemparkan senyum. Bahkan, ia tampak memberikan salam dari jarak jauh kepada seseorang yang ia lihat. (Adrian Puta/Bintang.com)

Ironisnya, penangkapan Jennifer Dunn itu turut ‎disaksikan pihak keluarga. Meski begitu, tak ada perlawanan dari keluarga Jennifer Dunn. Sebaliknya, mereka justru mendukung penangkapan tersebut.

"Keluarga ada pada saat itu (penangkapan). Cuma terkait dengan pidana, yang bersangkutan sendiri yang bermasalah," kata AKBP Calvjin Simanjuntak.

"Kami datang jelas, lengkap dengan surat dan lainnya. Meskipun terkejut, mereka (keluarga Jennifer Dunn) cukup mendukunglah," ia menambahkan.‎ (Ras)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya