London - Gelandang Arsenal, Jack Wilshere, mengaku belum mau memikirkan peluang tampil di Piala Dunia 2018 karena masa depannya bersama klub belum jelas.
Baca Juga
- Arsenal Amankan Jasa Bek Masa Depan Timnas Yunani
- Masa Depan Tak Jelas, Striker Arsenal Ingin Hijrah ke AC Milan?
- Main Imbang, Manajer Arsenal Sesalkan Keputusan Wasit
Advertisement
Masa depan Wilshere di Arsenal tengah menjadi misteri karena kontraknya habis pada 30 Juni 2018. Meski begitu, kedua belah pihak belum menemui kesepakatan.
Wenger berkali-kali menyatakan berniat mempertahankan gelandang asal Inggris tersebut. Namun, belum ada perkembangan dalam negosiasi kontrak baru. "Tidak, belum ada perkembangan baru mengenai kontrak saya di Arsenal," kata Wilshere.
Tanda tanya mengenai masa depannya itu membuat Wilshere belum mau memikirkan peluang tampil di Piala Dunia 2018. Pemain berusia 25 tahun itu ingin fokus menampilkan permainan terbaik.
"Tentu saja saya ingin pergi ke Rusia, tetapi sekarang bukan waktu yang tepat untuk memikirkan hal itu. Saya harus fokus bermain untuk tim ini dan berkembang menjadi lebih baik," ujar Wilshere.
"Setelah itu, kita akan melihat pada Maret apa yang terjadi. Saya merasa bahagia dan menikmati bermain sepak bola. Saya juga merasa lebih baik setiap pekan," lanjutnya.
Jack Wilshere merupakan lulusan akademi sepak bola Arsenal. Selama memperkuat The Gunners, Wilshere tampil dalam 179 pertandingan dengan koleksi 14 gol dan 28 assist.
Sumber: FourFourTwo
Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini