Ini Dia 4 Maskapai Penerbangan Terbaik di Dunia

Maskapai penerbangan apa saja yang ada dalam daftar penerbangan teraman dan terbaik di dunia?

oleh Liputan6.com diperbarui 07 Jan 2018, 15:00 WIB
Ilustrasi Foto Traveling (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Pesawat merupakan alat transportasi yang membuat perjalanan jarak jauh dapat ditempuh dalam waktu singkat dibanding transportasi lainnya. Kini ada sangat banyak maskapai penerbangan yang menawarkan pilihan rute dan destinasi sehingga Anda semakin dipermudah untuk melakukan perjalanan antar kota maupun antar negara.

Dalam memilih maskapai penerbangan, harga memang menjadi salah satu bahan pertimbangan yang signifikan. Namun sisi keamanan jelas tak boleh dipandang sebelah mata. Dalam hal inilah rekam jejak maskapai penerbangan akan dilihat oleh konsumen. Beberapa waktu lalu, website AirlineRatings.com merilis daftar maskapai penerbangan teraman di dunia.

Maskapai penerbangan apa saja yang ada di daftar tersebut. Melansir halaman Business Insider pada Minggu (7/1/18), berikut ini adalah 4 di antaranya.

1 Air New Zealand

Mengalami masalah finansial pada awal tahun 2000an, maskapai penerbangan Air New Zealand berhasil bangkit secara maksimal sehingga disebut sebagai maskapai penerbangan terbaik di dunia selama 3 tahun berturut-turut oleh AirlineRatings.com. Air New Zealand tak pernah mengalami insiden serius dalam beberapa dekade terakhir.

 

 


2 Alaska Airlines

 Meski bernama Alaska Airlines, maskapai penerbangan ini seseungguhnya berbasis di Seatle. Pada tahun 2016, perusahaan ini mengakuisisi Virgin America seharga, 2,6 triliun dollar. Alaska Airlines tak pernah mengalami kecelakaan fatal sejak tahun 2000.

 


3 All Nippon Airways

Berdiri sejak tahun 1954, maskapai penerbangan All Nippon Airways terkenal dengan konsistensi layanan penerbangan berkualitas tinggi. Tahun lalu, Skytrax memasukkan maskapai penerbangan ini di urutan ke-6 dalam daftar penerbangan terbaik di dunia. All Nippon Airways tak pernah mengalami kecelakaan fatal selama lebih dari 45 tahun.

 


4 British Airways

Maskapai penerbangan British Airways terbentuk atas hasil merger antara British Overseas Airways Corporation dan British European Airways pada tahun 1974. Maskapai penerbangan ini tak pernah mengalami kecelakaan fatal dalam 3 dekade terakhir.

Bio In God Bless

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya