Liputan6.com, London - Sebuah kebakaran besar terjadi di pabrik cat di Brent Cross, London utara, pada Senin, 8 Januari 2018 malam waktu setempat. Sedikitnya 15 mobil pemadam kebakaran dan lebih dari 90 petugas dikirim untuk memadamkan api di Staples Corner itu.
Pemadam Kebakaran London (LFB) memperingatkan warga agar menjauh dari daerah tersebut karena asap dan api berkobar begitu hebat.
Baca Juga
Advertisement
LFB mengatakan, mereka menerima 45 panggilan terpisah karena api terlihat dari jarak jauh. Panggilan pertama diterima pukul 21.20 dan petugas pemadam kebakaran dari Hendon dan wilayah sekitarnya mulai memadamkan api.
Berikut detik-detik kebakaran yang melanda pabrik cat di London:
Hingga berita ini diturunkan, api sudah berhasil dikontrol. Namun, penyebab kebakaran di London itu pun belum diketahui.
"Ini adalah kebakaran yang signifikan di pabrik cat di North Circular yang dapat dilihat di seluruh London. Kami akan meminta orang-orang untuk menghindari area tersebut jika memungkinakn dan mengimbau penduduk setempat untuk menutup pintu dan jendela rumah mereka," ujar seorang juru bicara LFB.
Penuturan Saksi Mata
Seorang saksi mata, Achal Dhillon, mengatakan bahwa kebakaran berlangsung hebat selama lebih dari 30 menit. Pria berusia 33 tahun itu mengatakan, ia melihat bola api melambung ke udara dari gedung yang tingginya mencapai 100 meter.
Dhillon mengaku melihat detik-detik tersebarnya api di bangunan tersebut. Ia mengatakan bahwa titik kecil mengawali kebakaran itu dan diikuti dengan dentuman keras.
"Lalu kita melihat api tiba-tiba menjalar...lalu ada gunung api sebesar ini, hampir berbentuk piramida dan berputar saat menembakkan bola api ke udara," kata Dhillon.
"(Kebakaran) masih berlangsung, ada asap hitam tebal," imbuh dia.
Advertisement