Liputan6.com, Jakarta Pangeran Harry dan Meghan Markle dijadwalkan menikah musim panas ini, sekitar Mei atau Juni 2018. Jelang pernikahan, Pangeran harry dan Meghan Markle telah menyiapkan beberapa hal yang penting.
Baca Juga
Advertisement
Salah satunya, lokasi upacara. Pangeran Harry dan Meghan Markle ingin mengadakan acara di sebuah tempat yang private dan tak terlalu besar.
Namun rencana Meghan Markle dan Pangeran Harry itu ditolak oleh anggota keluarga kerajaan Inggris, diwakili oleh St George Hall. Pangeran Harry dan Meghan Markle diminta melaksanakan pernikahan di Windsor Castle, seperti diwartakan Dailymail, Selasa (9/1/2018).
Lokasi Pilihan Meghan Markle dan Pangeran Harry
Pangeran Harry dan Meghan Markle ingin melangsungkan pernikahan di Frogmore House. Pasangan ini ingin suasana pernikahan mereka lebih terasa kekeluargaan.
Laman Express mewartakan, Meghan Markle menyebutnya sebagai lokasi pernikahan impian. Sayangnya, keinginan Meghan Markle itu tak bisa terwujud.
"Meghan ingin pernikahannya di Frogmore. Tapi pihak keluargaa kerajaan menyarankan di St George's Hall," sebut sebuah sumber.
Advertisement
Ratu Setuju dengan Rencana Meghan Markle dan Pangeran Harry
Ratu Elizabeth II dikabarkan setuju dengan rencana Meghan Markle dan Pangeran Harry. Ia berharap keluarga kerajaan akan semakin akrab di pernikahan cucunya, Pangeran Harry dengan Meghan Markle.
Selain itu, sang ratu juga menyukai suasana di Frogmore. Apalagi setelah direnovasi yang disebutnya sebagai hadiah pernikahan Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip.
Hingga saat ini, masih belum diketahui lokasi Pangeran Harry dan Meghan Markle. Mereka dikabarkan masih menimbang-nimbang pemilihan lokasi.
Baca Juga
Top 3 Berita Hari Ini: Candaan Ridwan Kamil Soal Janda Saat Kampanye Tuai Kecaman, Susi Pudjiastuti Ikut Angkat Bicara
Pangeran Harry dan Meghan Markle Bakal Rilis Serial Dokumenter Baru, Ungkap Fakta di Balik Kehidupan Mewah
Pangeran Harry Kembali Tampil Sendirian Tanpa Meghan Markle, Isu Pisah Makin Santer