Khloe Kardashian Merasa Popularitas Bikin Anaknya Terganggu?

Khloe Kardashian tak mau anaknya menjadi seperti dirinya atau keluarganya.

oleh Desika Pemita diperbarui 13 Jan 2018, 10:30 WIB
Ia mengatur gaya hidup sehatnya dan masih pergi ke gym demi kesehatannya dan sang bayi. (instagram/khloekardashian)

Liputan6.com, Jakarta Melihat Khloe Kardashian berbadan dua, sosoknya memang tampak lebih cantik daripada sebelumnya. Publik menyebut, aura kehamilan membuat sang artis tampak berbeda.

Khloe Kardashian (The Huffington Post)

Komentar yang menghiasi akun Instagram milik Khloe Kardashian beragam. Salah satunya, perubahan di wajah Khloe Kardashian.

Beberapa dari mereka menyebut wajah Khloe Kardashian lebih tirus. Padahal, wanita hamil biasanya akan tampak lebih tembam. Meski hamil, Khloe memang sangat menjaga tubuhnya, masih rajin berolahraga di tengah perutnya yang makin membesar.


Tak Mau Anak Ikut Reality Show

Keluarga Kardashian (Instagram)

Reality show Keeping Up with the Kardashians telah lama diputar di layar kaca. Serial ini menceritakan mengenai kehidupan keluarga Kardashian—dengan Kim Kardashian sebagai pemeran utamanya—dan Jenner. Kris Jenner, sebagai ibu, sangat memperhatikan acara itu karena dianggap membuat nama anggota keluarganya di puncak popularitas.

Saat ini keluarga Kardashian tengah menjadi pusat perhatian, berkat kabar bahwa Khloe dan Kylie Jenner tengah mengandung. Kabar mengejutkan itu tentu saja disambut hangat oleh Kris Jenner, karena membuat rating acaranya tinggi.

Khloe Kardashian akhirnya membenarkan kabar kehamilan yang selama ini tersebar di telinga publik. (doc.aceshowbiz.com)

Kylie Jenner yang baru berusia 20 tahun hamil buah cintanya dari sang kekasih, Travis Scott. Sementara, Khloe telah lama mendambakan memiliki anak. Kini, ia hamil setelah berhubungan dengan Tristan Thompson.

Namun Khlie disebut-sebut tak mau anaknya ikut reality show yang membuat keluarganya terkenal. Khloe ingin buah hatinya tak menjadi sorotan seperti keponakannya yang lain, diwratakan The HollywoodLife, Sabtu (12/1/2018).


Ingin Membesarkan Anak dengan Normal

Khloe Kardashian pamer perutnya yang buncit saat pergi makan siang bareng Kim dan Kourney Kardashian. (instagram/khloekardashian)

Khloe Kardashian berharap dirinya bisa membesarkan anaknya secara normal. Seorang sumber menyebutkan, ia ingin buah hatinya bisa seperti anak-anak pada umumnya.

"Khloe sangat berharap anaknya akan seperti yang lain, merasakan masa kecil dengan indah yang jauh dari sorotan. Ia ingin anaknya tumbuh dengan normal," sebut sumber tersebut.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya