Hattrick Gudmundsson, Timnas Indonesia Kian Tertinggal

Islandia kini unggul 4-1 atas Timnas Indonesia.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 14 Jan 2018, 20:37 WIB
Pemain Islandia merayakan gol yang dicetak oleh Albert Gudmundsson ke gawang Timnas Indonesia pada laga persahabatan di Stadion SUGBK, Jakarta, Minggu (14/1/2018). Skor sementara babak pertama 1-1. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Liputan6.com, Jakarta - Islandia kini berbalik unggul atas Timnas Indonesia pada laga uji coba di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (14/1/2018). Tak tanggung-tanggung, Islandia mencetak tiga gol tambahan.

Pada babak pertama, Timnas Indonesia dan Islandia terlihat sama kuat. Bahkan, Indonesia unggul lebih dulu lewat gol Ilham Udin Armaiyn di menit ke-29. Sayang, keunggulan anak asuh Luis Milla sirna akibat gol Albert Gudmundsson di menit ke-45+2.

Islandia langsung tampil menyerang di awal babak kedua. Tak butuh waktu lama, mereka langsung mencetak dua gol tambahan. Gol kedua mereka dilesakkan Arnor Smarason di menit ke-59. Lalu, mereka mendapatkan hadiah penalti di menit ke-65.

Gudmundsson yang menjadi eksekutor pun mampu menambah keunggulan Islandia atas Timnas Indonesia menjadi 3-1. Penyerang PSV Eindhoven berusia 20 tahun itu pun mampu menipu Andritany dengan mengarahkan bola ke sisi kanan gawang.

Gudmundsson benar-benar menjadi momok Indonesia. Di menit ke-71, ia mencetak gol ketiganya di laga tersebut. Islandia pun berbalik unggul 4-1.

 


Susunan Pemain

Timnas Indonesia: Indonesia: Andritany; I Putu Gede, Hargianto, Febry Haryadi, Fachrudin, Bayu Pradana, Ilham Udin, Hansamu, Osvaldo Ardiles, Rezaldi Hehanusa, Septian David (Evan Dimas 56).

Islandia: Runarsson, Finobgasson, Eyjofsson, Fjoluson, Fridjonsson, Fridriksson, Traustason (Gudmundsson 27), Sigurdarson, Bjarnasson (Karlsson 56), Skulason, Smarason.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya