Manfaatkan Peluang, Catherine Wilson Cicipi Bisnis Kuliner

Catherine Wilson ingin mencoba peruntungannya sebagai seorang pebisnis.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 16 Jan 2018, 09:00 WIB
Belakangan ini sejumlah selebriti sedang berlomba-lomba melakukan bisnis di samping kegiatannya di dunia hiburan. Salah satunya ada Catherine Wilson yang kabarnya ingin merambah dunia bisnis. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta - Catherine Wilson ingin mencoba peruntungannya sebagai seorang pebisnis. Hal itu terpikirkan olehnya, setelah melihat peluang yang cukup bagus terutama dalam bisnis kuliner.

Menurut Keket--sapaan akrab Catherine Wilson--kuliner merupakan kebutuhan pokok yang harus dipenuhi setiap harinya. Berbeda dengan bisnis-bisnis yang lain, yang bisa dibilang musiman.

"Karena aku lihat bisnis kuliner nggak ada hentinya, alhamdulillah jalan terus. Jadi ya why not dicoba," ujar Keket ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (15/1/2017).

 

 


Rencana Matang

Catherine Wilson saat ditemui di Senayan City, Jakarta Pusat, Rabu (11/2/2015). (Liputan6.com/Panji Diksana)

"Kalau kuliner itu pasti kan ya org tiap hari pasti cari kan ya makan. Kalau bisnis yang lain misalkan baju atau apa, belum tentu tiap orang shopping. Tapi kalau makan ya Alhamdulillah rata-rata sih, mudah-mudahan lah ya, doain aja," Catherine Wilson menyambung.

Bukan ingin ikut-ikutan seperti kebanyakan selebritis yang juga berbisnis kuliner. Wanita 36 tahun itu sudah memikirkan masak-masak apa yang ingin ia jalani. 

"Sudah dipikirkan matang-matang sih beberapa tahun belakangan ini. Maksudnya lagi cari temanya apa. Terus sekarang nyari tempatnya gitu-gitu," Catherine Wilson menambahkan.

 


Cari Partner

Pesona cantik Catherine Wilson selalu bisa melumpuhkan hati banyak pria (via istimewa)

Ia pun tengah mencari partner bisnis yang mau bergabung dengannya membangun kerajaan bisnis bersama.

Meski begitu, Catherine Wilson belum mau membeberkan bisnis kuliner apa yang akan ia buat. Ia minta didoakan agar apa yang diinginkan bisa tercapai dan berjalan sesuai rencana.

"Masih belum lah, masih belum 100 persen. Doain aja," kata Catherine Wilson.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya