Liputan6.com, Jakarta - Seolah tak puas dengan profesi menjadi pesulap dan presenter, Deddy Corbuzier meluapkan angan-angannya untuk menjadi seorang presiden. Hal tersebut diutarakannya melalui media sosial.
Sambil mengunggah foto melalui Instagram @mastercorbuzier saat tengah berada di dalam mobil, Deddy Corbuzier menuliskan keterangan yang cukup menggelitik meskipun terkesan serius.
Baca Juga
Advertisement
"I think I'm old enough for being a President.. Saya bikin JAKARTA Bebas Mobil!! Pasti tak ada macet!! #corbuzierforpresident," tulis Deddy dalam keterangan foto tersebut, Senin (15/1/2018).
Uniknya, meskipun angan-angan tersebut disampaikan Deddy Corbuzier dengan nada bercanda, hampir semua warganet menanggapinya dengan serius. Memang tak semuanya mendukung pernyataan Deddy meskipun ada yang mengaku ingin memilih.
Dukungan dan Penolakan
"Nonono... Deddy g usah d dunia politik lah ruwet complicated.... keeps inspiring peoples like what you already did....," ujar @athena_r_dion. "@mastercorbuzier wkwkkw jangan om,ga bakal ngefans lg gw," kata @jurnalzain.
"I"ll vote for sure. Just go ahead and try," tulis @dannilhams. "Semangat bang @mastercorbuzier ... pasti saya pilih......," ujar @ilho_mike. "Saya mau jadi tim sukses nya om dedy," kata @mellidaeka31.
Advertisement
Tanggapan Lucu
Namun begitu, masih ada juga yang menangapi pernyataan Deddy Corbuzier dengan nada bercanda. Sebagian besar dari mereka mengaitkannya dengan kemampuan Deddy di bidang sulap.
"I see you're still doing magic here, makin the cars disappear from Jakarta... ^_^," tulis @hafeazze. "Mobilnya disulap, hilang semua...," kata @lilisutami_.