Liputan6.com, Jakarta Kate Middleton kini tengah mengandung anak ketiganya dari Pangeran William, adik dari Pangeran George dan Putri Charlotte. Kehamilan ketiga Kate Middleton mencuri perhatian publik, lantaran tubuh Kate sendiri yang tidak terlihat seperti wanita hamil apa umumnya.
Meski dalam kondisi hamil besar, Kate Middleton selalu tampil fashionable di berbagai kesempatan, termasuk ketika melakukan kunjungan Kerajaan Inggris kemarin.
Advertisement
Berada di keluarga Kerajaan, Kate Middleton tidak ragu untuk mengenakan ulang pakaian luar yang dimiliki ketika mengunjungi suatu tempat. Baru-baru ini, Kate Middleton terlihat mengenakan mantel pink dengan kerah kecil dari Mulberry ketika berkunjung ke Katedral Coventry, seperti yang diberitakan Vogue pada Rabu (17/1/2018).
Mengenakan ulang pakaiannya
Kate Middleton memadukan mantel pinknya tersebut dengan celana ketat hitam dan sepatu platform berwarna hitam. Kate pun mengenakan anting-anting Morganite berwarna merah muda dengan detail berlian dari Kiki McDonough yang membuat penampilannya tetap anggun sebagai Duchess of Cambridge.
Mantel ini pertama kali digunakan Kate Middleton pada 2014 ketika perjalanannya ke New York bersama Pangeran William. Kemudian digunakan lagi pada Maret 2015 ketika sedang mengandung Putri Charlotte. Saat itu pula, banyak fans yang menduga bahwa Kate Middleton akan melahirkan anak perempuan.
Advertisement
Isyarat anak perempuan
Di kehamilannya yang kali ini, belum ada pernyataan resmi perihal jenis kelamin dari anak ketiga Kate Middleton. Namun banyak fans yang menduga bahwa mantel pink yang dikenakan Kate Middleton merupakan pertanda bahwa anak ketiga Kate adalah perempuan.
Gaya busana Kate Middleton ketika hamil memang selalu stylish. Tak heran, jika mantel pink yang dikenakannya itu sudah habis terjual.