Bola Tua Sumber Inspirasi Ronaldinho

Ronaldinho memutuskan pensiun dari lapangan hijau.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 19 Jan 2018, 21:00 WIB
Ronaldinho memulai karir sebagai pemain sepak bola profesional pada tahun 1998-2001 dengan klub Gremio. (AFP/Giuseppe Cacace)

Liputan6.com, Rio de Janeiro - Legenda Timnas Brasil, Ronaldinho, telah memutuskan gantung sepatu. Mantan pemain Barcelona ini berterima kasih atas semua hal yang membuatnya sukses.

Salah satu hal menarik yang diucapkan Ronaldinho adalah ketika dia mengucapkan terima kasih pada bola. Pria berusia 37 tahun ini mengaku amat mencintai sepak bola.

Oleh karena itu, amat sulit bagi dia berhenti dari sepak bola. Ini merupakan pernyataan resmi pertama Ronaldinho selepas dia pensiun, di mana pengumumannya dilakukan saudaranya pada Selasa lalu.

"Setelah tiga dekade didedikasikan untuk sepak bola, saya meninggalkan impian masa kecil saya -- sebuah mimpi yang terwujud," kata Ronaldinho, seperti dilansir AFP.

Sesungguhnya selama lebih dari dua tahun, mantan pemain AC Milan ini tidak benar-benar bermain dalam kompetisi sepak bola profesional. Tapi, nama besarnya masih menjadi daya tarik.


Seperti Legenda Real Madrid

Foto dok. Liputan6.com

"Terima kasih bola tua karena menjadi sumber inspirasi selama ini dan pendamping melalui begitu banyak kemenangan," ujar Ronaldinho.

Mengucapkan terima kasih pada bola juga pernah dilakukan legenda Real Madrid, Alfredo Di Stefano. Hal itu dilakukan Di Stefano sebelum dia wafat pada 2014.

"Orang-orang yang mengenal saya tahu betapa pemalunya saya dan saya biasanya tidak banyak bicara, tetapi saya ingin berterima kasih dengan segenap jiwa saya kepada mereka yang telah membantu saya melakukan hal yang paling saya sukai," jelasnya.


Penuh Trofi

Foto dok. Liputan6.com

Ronaldinho menikmati karier yang dipenuhi trofi bergengsi. Dia pernah bergabung dengan Gremio, Paris Saint-Germain, Barcelona, AC Milan, dan kembali berkarier di Brasil.

Bersama Timnas Brasil, Ronaldinho ikut memenangi Copa America pada 1999 dan Piala Dunia 2002, meraih Ballon d'Or pada 2005. Dia juga ikut memenangi Liga Champions pada 2006 dan Copa Libertadores pada 2013.

Selain itu, dia pernah mengangkat trofi La Liga Spanyol dua kali bersama Barcelona. Bersama AC Milan juga Ronaldinho memenang scudetto pada 2010-2011.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya