Kalahkan Cardiff, Manchester City Tembus 16 Besar Piala FA

Manchester City menang 2-0 atas Cardiff City pada laga putaran keempat Piala FA di Cardiff City Stadium.

oleh Rizki Hidayat diperbarui 29 Jan 2018, 01:01 WIB
Manchester City menang 2-0 atas Cardiff City pada laga putaran keempat Piala FA di Cardiff City Stadium, Minggu (29/1/2018). (AFP/Geoff Caddick)

Cardiff - Manchester City menang dua gol tanpa balas atas Cardiff City pada laga putaran keempat Piala FA, di Cardiff City Stadium, Minggu (29/1/2018). Hasil tersebut membuat City lolos ke-16 besar Piala FA.

Selain Man City, sejumlah klub Premier League juga berhasil melenggang ke putaran kelima, mulai dari Chelsea, Leicester City, Southampton, West Bromwich Albion, dan Manchester United.

Bermain di kandang lawan, The Citizens tampil tanpa striker murni. Menerapkan formasi 4-3-3, manajer Pep Guardiola menempatkan Bernardo Silva, Raheem Sterling, serta Leroy Sane di lini depan.

Kendati begitu, pergerakan lini serang Manchester City mampu merepotkan barisan belakang Cardiff City. Saat pertandingan baru berjalan delapan menit, City unggul lebih dulu.

Bola hasil eksekusi tendangan bebas Kevin De Bruyne berhasil melewati bagian bawah pagar hidup pemain Cardiff, dan meluncur deras masuk ke dalam gawang.

Pada menit ke-37, The Citizens mampu menggandakan keunggulan. Umpan lambung Bernardo Silva dari sisi kiri dapat dikonversikan Raheem Sterling menjadi gol dengan sundulan.

Kebobolan dua gol, Cardiff City coba membalas. Sayang, sampai turun minum, tidak ada gol tambahan yang tercipta.

Pada paruh kedua, Man City sama sekali tak mengendurkan tempo serangan. Sejumlah peluang bagus didapatkan oleh Sterling, Bernando Silva, dan Danilo.

Akan tetapi, upaya Manchester City untuk mencetak gol ketiga tak membuahkan hasil. Hingga pertandingan berakhir, skor 2-0 untuk kemenangan City tetap bertahan.

Susunan Pemain

Cardiff City (3-4-2-1): 25-Neil Etheridge; 5-Ecuele Manga, 4-Sean Morrison, 18-Callum Paterson; 6-Jazz Richards, 24-Marko Grujic, 8-Joe Ralls (20-Loic Damour 88'), 3-Joe Bennett; 19-Nathaniel Mendez-Laing (12-Liam Feeney 78'), 33-David Hoilett; 10-Kenneth Zohore (13-Anthony Pilkington 67').

Manajer: Neil Warnock

Manchester City (4-3-3): 1-Cladio Bravo; 2-Kyle Walker, 4-Vincent Kompany, 30-Nicolas Otamendi, 3-Danilo; 17-Kevin De Bruyne, 25-Fernandinho, 8-Ilkay Gundogan; 20-Bernardo Silva (55-Brahim Diaz 89'), 7-Raheem Sterling, 19-Leroy Sane (10-Sergio Agüero 46').

Manajer: Pep Guardiola

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya