Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno akan membantu sopir angkutan kota (angkot) di kawasan Tanah Abang untuk bergabung OK OTRIP.
Caranya? Pemprov DKI, kata Sandiagaa akan membuatkan kartu tanda penduduk (KTP) Jakarta kepada sopir yang masih menggunakan KTP daerah.
Advertisement
"Untuk (sopir) yang tidak ber-KTP DKI, ya nanti kita bantu buatkan KTP DKI," kata Sandiaga di Balai Kota, Jakarta, Kamis (1/2/2018).
Saat ini masih banyak sopir Angkot di Tanah Abang yang belum memiliki KTP DKI, meski sudah tinggal bertahun-tahun lamanya di Jakarta. Hal tersebut sempat dikeluhkan para sopir lantaran tanpa KTP DKI, mereka tidak dapat ikut fasilitas Pemprov, salah satunya bergabung OK OTRIP.
"Mereka sudah lama tinggal di sini, masa sudah berpuluh-puluh tahun bahkan ada yang dari tahun 70-an KTP-nya masih dari kampung," kata Sandiaga.
Dukcapil Diminta Membantu
Sandiaga mengakui, awalnya sopir angkot menolak gabung OK OTRIP. Salah satu sebabnya masalah administrasi seperti KTP DKI.
"Setelah dijelaskan, ya mereka paham ini adalah program dari pemerintah. Nah kami tahu syaratnya adalah ber-KTP DKI, maka kami cari solusinya, kita bantu buatkan," papar dia.
Untuk itu, Sandiaga akan meminta Dinas Penduduk dan Catatan Sipil (Disdukcapil) untuk membantu pembuatan KTP tersebut.
"Jadi kami nanti minta bantu ke Dukcapil," tandas Sandiaga Uno.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Advertisement