Wawancara Online? Ini Jurus Ampuh agar Lolos Seleksi

Jika Anda berniat melakukan wawancara online, pelajari trik-trik ini untuk membantu Anda lolos seleksi.

oleh Fitriana Monica Sari diperbarui 06 Feb 2018, 05:31 WIB
Ilustrasi wawancara online (Foto: KatarzynaBialasiewicz/Getty Images)

Liputan6.com, Jakarta - Pada zaman serba digital seperti saat ini, semua hal serasa dipermudah. Bahkan, dalam proses rekrutmen pekerja, banyak perusahaan yang memilih melakukan wawancara jarak jauh secara online. Sebab hal ini memudahkan calon karyawan yang ada di luar kota atupun luar negeri untuk mendapatkan kesempatan wawancara pekerjaan.

Tak hanya menghemat biaya dan waktu, tetapi seleksi online ini akan menjaring lebih banyak lagi calon pekerja dari berbagai daerah. Biasanya wawancara online ini memanfaatkan media Skype untuk wawancara jarak jauh. Meskipun tidak dilakukan secara tatap muka, bukan berarti wawancara online mudah saja dilakukan.

Bahkan, banyak sekali tantangan dan gangguan yang mungkin bisa saja terjadi selama proses wawancara. Jika Anda berniat melakukan wawancara online, pelajari trik-trik ini untuk membantu Anda lolos seleksi, seperti dikutip dari Cermati.com:

1. Cek Apakah Koneksi Internet dan Sarana Pendukung Lainnya Siap Digunakan?

Hal pertama yang perlu Anda persiapkan adalah koneksi internet yang stabil dan sarana pendukung lainnya dalam kondisi yang baik. Hal ini untuk mencegah tidak terjadinya gangguan teknis komunikasi.

Koneksi internet yang Anda miliki mungkin akan lancar digunakan untuk browsing atau menjelajah media sosial. Namun, apakah cukup lancar digunakan untuk video call?

Anda perlu memastikan hal tersebut. Untuk memberikan kesan profesional, siapkan alat pendukung presentasi sebaik mungkin. Mulai dari gadget yang digunakan, speaker atau headset, aplikasi pendukung video, pencahayaan, hingga lainnya yang dapat memengaruhi kualitas wawancara online. (Baca Juga: Waspadai Inflasi 2018 Naik, Atur Keuangan dengan Cara ini!)


2. Pilih Lokasi yang Tepat

Ilustrasi wawancara online (Foto: Getty Images/ iStockphoto)

Pilihlah lokasi atau tempat untuk wawancara online. Tidak ada batasan di mana Anda bisa melakukan wawancara online. Anda bisa memanfaatkan tempat mana pun untuk digunakan sebagai background wawancara asalkan terlihat rapi dan jauh dari keramaian.

Hindari public acces, semisal kafe, restoran, dan lainnya. Sebab akan banyak gangguan yang bisa mengganggu kelancaran wawancara online yang Anda lakukan. Coba pilihlah lokasi yang netral. Jika perlu, gunakan latar belakang dinding sebuah ruangan sehingga menghindari adanya gangguan-gangguan dari orang yang lewat.

Duduklah di depan jendela ataupun dengan pencahayaan yang mengarah ke wajah. Dengan begitu, nantinya dapat menerangi wajah Anda meskipun ruangan dalam kondisi gelap.

3. Sekalipun Dilakukan Online, Tetap Harus Menjaga Penampilan

Meskipun dilakukan  secara online, tetap perhatikan penampilan Anda. Sesuaikan pakaian yang Anda gunakan dengan karakter dari perusahaan tersebut. Dengan begitu, nantinya Anda terkesan lebih profesional. Atau setidaknya gunakan baju formal layaknya wawancara tatap muka. Usahakan untuk tetap berdandan, berbusana yang rapi, sopan, dan formal agar menjadi nilai plus tersendiri.


4. Atur Posisi Duduk demi Kenyamanan Selama Wawancara

Ilustrasi wawancara online (Foto: blog.zoom.us)

Sebelum melakukan video call, pastikan posisi duduk Anda sudah berada dalam posisi yang nyaman. Pertama, posisikan kamera agar wajah Anda nantinya dapat terlihat jelas. Usahakan agar pihak pewawancara dapat melihat Anda setengah badan ataupun sebatas siku. Duduk dengan tenang dan tegak, tapi jangan sampai terlalu dekat.

Meskipun wawancara dilakukan secara online, sedikit kemungkinan untuk bisa melakukan eye contact. Namun, tetap saja bahasa tubuh Anda akan dinilai untuk bisa menentukan kesuksesan wawancara. Tetap tersenyum dan jaga intonasi bicara sejelas mungkin. Tunjukkan semangat Anda dan pastikan Anda memahami segala pertanyaan yang diberikan.

5. Jangan Memandangi Diri Terus-Menerus

Sebisa mungkin hindari untuk memandangi diri secara terus-menerus pada layar monitor. Anda bisa mencoba untuk memandang pihak pewawancara, tetapi tanpa harus memandangi diri. Jika Anda melakukan kebiasaan buruk ini secara terus-menerus, nantinya dapat membuat Anda terkesan kurang berkosentrasi saat menjawab pertanyaan.


6. Miliki Rencana Cadangan

Ilustrasi wawancara online (Foto: tazio.co.uk)

Sebelum melakukan wawancara, ada baiknya jika Anda memiliki rencana cadangan. Hal ini guna mengantisipasi jika terjadi gangguan saat wawancara terjadi. Akan lebih baik untuk mencatat email dan nomor telepon pihak pewawancara terlebih dahulu untuk mengantisipasi jika koneksi internet terputus saat interview sedang berlangsung ataupun gangguan-gangguan lainnya.

Namun, jika Anda belum memiliki kontak pihak pewawancara, jangan ragu untuk memintanya terlebih dahulu sebelum wawancara dimulai. Anda akan dinilai sebagai orang yang memiliki inisiatif.

Lakukan Segala Persiapan dengan Matang

Sebelum melakukan wawancara kerja, persiapkan segala hal yang diperlukan dengan matang. Pelajari hal-hal yang berkaitan dengan perusahaan dan posisi yang akan Anda lamar. Tunjukkan semangat dan sisi positif yang Anda miliki kepada pihak pewawancara.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya