Liputan6.com, Jakarta - Sejarah mencatat, pertemuan Bali United melawan Madura United di 8 besar Piala Presiden 2018 menjadi duel yang keempat kalinya untuk kedua klub setelah berganti identitas. Adapun, partai itu akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (3/2/2018).
Kedua tim saling mengalahkan pada musim lalu. Di putaran pertama, Madura United menang 2-0. Pada paruh kedua, dendam Bali United terbalaskan setelah unggul telak 5-2.
Baca Juga
Advertisement
Kedua klub pertama kali bertemu pada kejuaraan Indonesia Super Championship (ISC) A 2016. Dua kali bertanding, dua kali pula berakhir dengan skor kacamata.
Pada tahun-tahun sebelumnya, kedua klub sering berjumpa namun dengan identitas berbeda. Bali United dengan nama Persisam Samarinda. Adapun Madura United lebih dulu menggunakan nama Pelita Jaya.
Pada 12 pertemuan sebelumnya, Madura United sedikit unggul dengan mengoleksi enam kemenangan. Sedangkan Bali United, empat kali meraih tripoin dan sisanya berakhir imbang.
Rekor di Penyisihan Grup
Bali United melangkah ke 8 besar dengan torehan sempurna. Tim berjuluk Serdadu Tridatu ini memborong tiga pertandingan dengan kemenangan.
Pada klasemen akhir Grup D, Armada Widodo C Putro bertengger sebagai juara grup. Serdadu Tridatu menjadi tim kedua dengan poin maksimal di babak penyisihan selain Mitra Kukar.
Di lain pihak, torehan dua kemenangan Madura United terhenti di partai terakhir Grup C setelah kalah 0-1 dari Persebaya. Dengan begitu, tim berjuluk Laskar Sapeh Kerrab ini lolos ke perempat final sebagai runner-up grup.
Advertisement
Rekor Pertemuan
13/08/2017 Bali United 5-2 Madura United
16/04/2017 Madura United 2-0 Bali United
18/10/2016 Bali United 0-0 Madura United
20/06/2016 Madura United 0-0 Bali United
25/08/2013 Madura United 3-1 Bali United
25/01/2013 Bali United 2-1 Madura United
02/06/2012 Madura United 3-0 Bali United
13/01/2012 Bali United 1-4 Madura United
20/03/2011 Bali United 1-0 Madura United
30/01/2011 Madura United 0-1 Bali United
20/03/2010 Bali United 0-2 Madura United
13/12/2009 Madura United 1-0 Bali United