Jakarta - Espanyol bersua Barcelona pada jornada 22 La Liga 2017-2018, di RCDE Stadium, Minggu (4/2/2018). Tuan rumah tak akan tenang saat Barcelona datang ke markas mereka.
Baca Juga
- Hanya Ada 6 Pemain Jebolan La Masia di Barcelona
- 3 Pemain Cadangan yang Layak Dipertahankan Barcelona
- Kritikan Jamie Carragher untuk Barcelona dan Philippe Coutinho
Advertisement
Kondisi itu terjadi karena Espanyol bisa saja mencetak rekor terburuk sepanjang sejarah pertemuan dengan Barcelona. Sport.es, Sabtu (3/2/2018), merilis fakta, Espanyol memang baru saja menghentikan catatan 29 pertandingan tak terkalahkan Barcelona.
Sayang, hal itu tak berarti Espanyol berhasil mematahkan dominasi raksasa Catalunya tersebut. Ternyata, Espanyol tak pernah menang pada 17 pertemuan sebelum kemenangan 1-0 di panggung Leg 1 perempat final Copa del Rey.
Statistik Espanyol akan semakin memburuk jika mereka gagal menaklukkan Barcelona. Andai benar-benar terjadi, mereka akan mencatat rekor terpanjang tak pernah menang. Selain itu, Espanyol juga tercatat gagal merobek jala Barcelona pada lima partai terakhir di rumah sendiri.
Pelatih Espanyol, Quique Sánchez Flores mengakui masalah tersebut. "Fokus bersua Barcelona adalah solid di semua lini. Andai kami konsisten, hasil bagus akan terjadi di rumah," kata sang entrenador.
Sumber: www.bola.com
Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini