Isu Luna Maya Akan Menikah, Melaney Ricardo: Memang Aku EO?

Melanyey Ricardo adalah salah satu sahabat Luna Maya. Dia mengaku sempat menanyakan isu rencana pernikahan sahabatnya itu.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 05 Feb 2018, 07:00 WIB
Melaney Ricardo (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta Hingga kini teka-teki kapan pernikahan Luna Maya dan Reino Barack akan digelar masih belum terjawab. Sebelumnya Luna Maya dan Reino Barack dikabarkan akan segera menikah di Las Vegas, Amerika Serikat pada 2018.

Sebagai sahabat, Melaney Ricardo, pun sudah menanyakan kepastian kabar bahagia tersebut. Lantas, apa kata Luna Maya?

‎"Saya sudah tanya kemarin sama Luna, ya sejauh ini kami doakan saja," kata Melaney Ricardo di kawasan Bekasi, Jawa Barat, Minggu (4/2/2018). Lebih jauh Melaney Ricardo bercerita tentang sahabatnya, Luna Maya. 


Enggan Mendahului

Luna Maya dan Reino Barack (Instagram/@lunamaya)

Melaney Ricardo mengatakan bahwa Luna Maya sudah memberikan jawaban atas kebenaran gosip tersebut. Namun, ia enggan mendahului Luna Maya dalam memberikan kabar pernikahannya ke publik.

"Memangnya aku EO-nya? Tanya-lah sama orang yang bersangkutan langsung," ucap Melaney Ricardo seraya tertawa.


Dukungan Penuh

Luna Maya (Adrian Putra/bintang.com)

Hanya saja, Melaney Ricardo berharap Luna Maya dan Reino Barack dapat segera mengakhiri hubungannya ke pelaminan. Sebagai sahabat, Melaney Ricardo siap memberikan dukungannya secara penuh.


Ingin Luna Bahagia

Luna Maya di Launching Parfum Syahrini (Nurwahyunan/bintang.com)

"Sebagai sahabat, aku pengin banget Luna dan Reino bisa segera menikah. Tapi kan the end of the day, it's their choice. Biar mereka yang menentukan. Cuma semua mendukung 120 persen. Karena aku sudah punya dua anak, sangat ingin sekali Luna bisa segera menyusul biar bisa sharing hal yang sama," tuturnya. 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya