Liputan6.com, Jakarta - Sosok Hilda Vitria mendadak menjadi perbincangan publik sejak beberapa waktu belakangan. Hilda disebut-sebut sedang menjalin asmara dengan Billy Syahputra. Sementara itu, artis Kriss Htta mengklaim Hilda masih berstatus istrinya.
Baca Juga
Advertisement
Hilda Vitria sendiri sejatinya bukan orang baru di jagat hiburan Tanah Air. Wajah cantiknya pernah membintangi sejumlah judul sinetron dan film.
Tentunya, banyak orang yang masih penasaran pada sosok Hilda Vitria.
Berikut beberapa fakta tentang Hilda yang telah dihimpun Liputan6.com dari berbagai sumber.
1. Berawal dari Model
Hilda Vitria Khan lahir di Jakarta, 18 Mei 1995. Ia pertama kali terjun ke dunia hiburan sebagai model.
"Aku pertama kali dari model, aku jalani personal sama satu manajer aku namanya Romel. Aku sering catwalk, aku catwalk dimana-mana," cerita Hilda dalam sebuah video wawancaranya sekitar tahun 2015 lalu.
Advertisement
2. Tak Mimpi Jadi Artis
Siapa sangka, ternyata Hilda Vitria tidak pernah bermimpi bisa menjadi artis. Cita-citanya waktu kecil adalah menjadi seorang dokter.
"Aku enggak mau jadi artis, sebenarnya aku lebih mau jadi dokter. Tapi ya bakatnya di sini, mau gimana lagi," sambungnya.
3. Tak Didukung Orangtua
Sayangnya, keinginan Hilda Vitria untuk terjun ke dunia entertainment tidak didukung penuh oleh kedua orangtuanya. Mereka lebih mendukung Hilda untuk menjadi dokter.
"Mereka dengar dari orang lain tentang dunia entertainment, sering pulang malam, keluar malam. Pikirannya kalut," akunya.
Advertisement
4. Lulusan Sekretaris
Di samping kesibukannya sebagai artis, Hilda Vitria tak mengabaikan pendidikannya. Hilda lulus dari pendidikan sekretaris dan kemudian melanjutkan ke jurusan komunikasi.