Luis Enrique Terfavorit Jadi Manajer Chelsea

Manajemen Chelsea menjadikan Luis Enrique sebagai target utama menggantikan Antonio Conte.

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 06 Feb 2018, 20:52 WIB
Pelatih Barcelona, Luis Enrique, tampak gembira meraih gelar Copa Del Rey usai mengalahkan Alaves pada laga final di Stadion Vicente Calderon, Madrid, Sabtu (27/5/2017). Barcelona menang 3-1 atas Alaves. (AP/Francisco Seco)

Jakarta - Mantan pelatih Barcelona, Luis Enrique, dikabarkan segara menggantikan posisi Antonio Conte sebagai manajer Chelsea.

Baca Juga

  • Nasib Antonio Conte Tidak Berada di Tangan Pemain Chelsea
  • Conte Mulai Paham dengan Rencana Chelsea
  • Ini Alasan Giroud Gabung ke Chelsea

Kekalahan 1-4 dari Watford membuat posisi Antonio Conte tersudut. Manajemen Chelsea pun dikabarkan mengadakan pertemuan darurar untuk mendiskusikan posisi Conte.

Satu nama yang disebut siap menggantikan posisi Antonio Conte adalah Luis Enrique. Pelatih asal Spanyol tersebut menjadi kandidat favorit karena tidak terikat dengan klub mana pun setelah berpisah dari Barcelona pada akhir musim 2016-17.

Spekulasi mengenai nasib Conte terus menjadi pembahasan hangat di Inggris. Selain itu, Chelsea juga berencana menunjuk Juliano Belletti sebagai direktur olahraga yang baru.

Juliano Belletti bukanlah sosok yang asing bagi Chelsea karena pernah memperkuat klub tersebut pada periode 2007-2010.

Sebelumnya, Luis Enrique disebut sebagai kandidat terkuat untuk menjadi manajer anyar Chelsea pada musim mendatang. Saat ini, Conte masih dikaitkan dengan pekerjaan sebagai pelatih timnas Italia.

Sumber: Sports Mole

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya